Sering Gagal Buat Kuah Tom Yam? Berikut Cara Membuat Kuah Tom Yam Agar Segarnya Pas, Dijamin Bikin Ketagihan

By Marcel Mariana, Selasa, 4 Mei 2021 | 08:25 WIB
Beginilah cara membuat kuah tom yam yang gurih dan enak (Sajian Sedap)

2. Naikkan Aroma dengan Aneka Rempah

Bumbu halus tadi, akan dinaikan aromanya dengan menambahkan aneka rempah saat merebus kuah tom yam.

Bahan yang wajib ada adalah serai, daun jeruk, lengkuas dan kecap ikan.

Semua saling menunjang dan menciptakan aroma khas tom yam soup.

Baca Juga: Kini Hidup Menjanda Usai Cerai dari Vicky Prasetyo, Angel Lelga Mendadak Pengen Temui Rhoma Irama, CLBK?

3. Jangan Pernah Lupa Daun Ketumbar

Orang Thailand paling senang menambahkan daun ketumbar dalam masakannya, begitu juga dengan tom yam.

Percayalah, tom yam soup seenak Thailand tidak akan sukses kalau tidak menambahkan daun ketumbar ke dalam rebusan kuahnya.

Begitu daun ketumbar masuk, aroma khas tom yam akan langsung tercium.

Ketahuilah, ada baiknya kita menggunakan bukan cuma daun dan batang, tapi juga akar daun ketumbar.

Bagian akar ini punya aroma sedap yang sangat kuat sehingga sayang sekali kalau dibuang.

Cuci bersih akarnya, lalu masukkan ke dalam kuah sup saat awal memasak.

Begitu sup akan matang, baru tambahkan daun dan batang ketumbarnya.