Maka dari itu, simak enam langkah tips mudah goreng tahu agar tidak hancur berikut ini:
1. Tiriskan tahu
Dilansir dari The Kitchn, apapun jenis tahunya yang akan kamu gunakan, pasti mengandung banyak air.
Buang sebelum dimasak terutama digoreng.
Tiriskan dengan menggunakan saringan.
Lalu, letakkan balok tahu di atas loyang dan lapisi dengan tisu atau handuk.
Taruh talenan di atasnya untuk menekan dan mengeluarkan air dari dalam tahu.
Kamu juga bisa mengikuti cara lain seperti tekan-tekan secara perlahan dengan tisu hingga air dari tahunya keluar.