Nyesel Baru Tahu Hari Ini, Cuma Modal Pakai Daun Pepaya Ternyata Bisa Bikin Daging Empuk, Begini Caranya

By Gusthia Sasky T, Rabu, 14 Juli 2021 | 08:10 WIB
Nyesel Baru Tahu Hari Ini, Cuma Modal Pakai Daun Pepaya Ternyata Bisa Bikin Daging Empuk, Begini Caranya (aset grid)

Manfaat Daging Sapi dan Kambing

Daging memang dikenal punya banyak manfaat kesehatan.

Mengutip laman Tribun Manado, daging kambing adalah sumber protein yang baik.

Oleh karena itu, daging kambing bisa menjaga massa otot bagi orang dewasa.

Daging

Disamping itu, daging kambing juga efektif untuk mencegah anemia dan meningkatkan performa fisik.

Untuk daging sapi sendiri, juga memiliki banyak manfaat bagi tubuh.

Baca Juga: Resep Risoles Daging Sayuran Enak, Kreasi Risoles Spesial Untuk Ngemil Di Sore Hari

Diwartakan laman Tribunnewswiki.com, daging sapi yang telah dihilangkan lemaknya mengandung banyak zat gizi.

Daging sapi mempunyai nilai biologis tinggi, seperti omega-3 rantai panjang (DHA, EPA and DPA), lemak tak jenuh, vitamin B12, niasin, vitamin B6, vitamin B5, vitamin D, dan riboflavin, dan sebagainya.

Oleh karena itu, daging sapi sangat baik untuk mempertahankan massa otot, meningkatkan kinerja otot, mencegah anemia, meningkatkan sensitivitas insulin, menjaga berat tubuh ideal, serta menjaga kesehatan jantung.