Pemula Wajib Tahu! Beginilah Cara Membuat Sop Ikan yang Bebas Dari Bau Amis, Tambahkan Bahan Ini Jadi Rahasianya

By Marcel Mariana, Jumat, 6 Agustus 2021 | 13:40 WIB
Sup Ikan Batam (Sajian Sedap)

Sajiansedap.com - Apakah anda sangat menyukai sop ikan?

Jika iya maka penting untuk anda mengetahui hal berikut ini.

Salah satu bahan makanan yang mudah diolah adalah ikan.

Selain digoreng dan dibakar, ikan bisa jadi hidangan berkuah yang sangat lezat.

Namun kendala memasaknya adalah jika adanya bau amis yang sulit hilang.

Baca Juga: Resep Mangut Ikan Tongkol Enak, Aroma Ikan Asapnya Begitu Menggugah Selera

Jika cara memasaknya keliru, sop menjadi kurang sedap karena bau amisnya menyebar di seluruh masakan.

Berikut ini ada beberapa cara membuat sop ikan supaya tidak bau amis dan kuahnya lebih segar.

Cara Membuat Sop Ikan Anti Amis

1. Gunakan ikan segar

Salah satu cara membuat sop ikan agar tidak amis yakni dengan menggunakan ikan yang masih segar.

Dilansir dari buku "Ikan Bakar Populer" oleh Lilly T. Erwin terbitan PT Gramedia Pustaka Utama, ciri-ciri ikan ikan ialah matanya yang bersih, bening, dan menonjol.

Selain itu, sisiknya pun tampak mengilat dan insangnya masih berwarna merah.

Baca Juga: Resep Nangka Muda Tumis Ikan Pari Asap Enak, Sajian Super Gurih Untuk Menu Pelengkap Di Akhir Pekan

Bila kesulitan mengenali ciri tersebut, coba cium bau ikan untuk memastikan kesegarannya.

Hindari memilih ikan yang terlalu amis atau berbau busuk karena hal tersebut merupakan tanda bahwa ikan sudah tidak segar.

2. Lumuri atau rendam dengan air jeruk nipis

Sebelum diolah, ikan harus dibersihkan dan dicuci dulu supaya tidk amis.

Baiknya, gunakan air dingin yang mengalir agar semua kotorannya terangkat.

Jika sudah, keringkan ikan dengan tisu dapur lalu lumuri dengan air jeruk nipis.

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Ikan Asin Enak, Menu Sarapan Kilat Dengan Rasa Nikmat

Setelah itu, diamkan ikan selama beberapa menit agar bau amisnya berkurang.

Selain jeruk nipis, ikan juga dapat direndam dalam susu agar baunya tetap segar, seperti dilansir dari Life Hacker.

Wah patut dicoba!

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :

3. Tambahkan bahan asam atau aneka rempah

Bahan asam seperti jeruk nipis juga dapat ditambahkan saat proses memasak.

Penambahan bahan asam ini dapat membantu mengurangi bau amis pada kuah sop ikan.

Beberapa bahan asim yang bisa ditambahkan ialah perasan jeruk nipis, air asam jawa, tomat, ataupun belimbing wuluh.

Selain bahan asam, kamu pun dapat menambahkan aneka rempah untuk mengurai bau amisnya. Misalnya dengan menambahkan jahe atau serai pada kuah sop ikan.

Baca Juga: Jadi Kebiasaan Orang Indonesia! Lebih Baik Gak Makan Ikan Goreng Kalau Digorengnya Masih dengan Cara Ini, Bisa Bikin Masuk Rumah Sakit!

4. Masak ikan terlebih dulu

Sebelum dimasak, ikan dapat dibakar atau digoreng terlebih dulu untuk meminimalisir bau amisnya.

Namun, jangan dimasak sampai matang. Cukup masak setengah matang saja, supaya tekstur dan rasa ikan tetap enak saat dimasak kembali.

Selain itu, pastikan ikan dimasukkan saat air sudah mendidih, supaya kuahnya tidak terlalu amis.

Baca Juga: BERITA POPULER : Dari Coba Tempelkan Sayur Kol di Payudara sampai Makan Daun Pepaya Bisa Jadi Racun untuk Orang dengan Kondisi Ini

Dapatkan aneka resep praktis dan mudah langsung dari handphone sase lovers dengan berlangganan emagz tabloid saji dengan klik di sini

Artikel telah ditayangkan di nova.grid.id dengan judul, Tips Masak Cepat 30 Menit: Cara Membuat Sop Ikan agar Tidak Bau Amis