Selama Ini Jadi Misteri! Akhirnya Terbongkar Rahasia Sambal Bawang Enak Ala Geprek Bensu, Wajib Ditambahkan 1 Bahan Ini Baru Bisa Enak

By Virny Apriliyanty, Kamis, 19 Agustus 2021 | 10:25 WIB
Menu Geprek Bensu (instagram.com/geprekbensu)

Kombinasi ini sudah dicoba dan dipakai banyak restoran karena terbukti menciptakan rasa yang betul-betul pas di lidah.

3. Gunakan Minyak Sisa Menggoreng Ayam

Di rumah makan, mereka membuat sambal bawang dengan minyak yang cukup banyak, lo.

Jadinya, minyak panas yang banyak itu bisa sedikit lagi mematangkan bawang dan menghilangkan bau langunya.

Tapi, minyak yang digunakan adalah minyak sisa menggoreng ayam. 

Hasilnya, sambal bawang jadi lebih sedap dan juga matang sempurna.

Baca Juga: Satu Indonesia Salah Besar! Masak Mi Instan Jangan Langsung Masuk ke Air Mendidih, Lakukan Cara Ini Agar Hasilnya Bisa Kenyal dan Tidak Lembek

Sayangnya, kalau di rumah, kita agak takut menggunakan minyak yang banyak.

Biasanya sih karena memikirkan faktor kesehatan.

Nah, untuk sambal bawang yang tidak langu, ketakutan di atas harus dikesampingkan.

Panaskan minyak dalam jumlah banyak, kira-kira 2 kali jumlah sambal.

Setelah itu, segera tuangkan ke dalam sambal.

Minyak akan seketika mematangkan sambal dan menghilangkan bau langunya.

Tenang, kalau tidak mau memakan minyaknya, ambil saja sambal bawang dengan garpu.

Dengan begitu, cabai dan bawang putih akan terangkat, meninggalkan minyaknya di mangkuk.

Mudah kan?

Baca Juga: Tips Antigagal Bikin Martabak Sendiri di Rumah, Lengkap dari Cara Mengadoni sampai Memanggang! Pasti Sukses #JadiKokidiDapurSendiri