Mulai Hari Ini, Coba Lumuri Daging Sapi dengan Garam Selama 1 Jam Sebelum Dimasak, Jangan Kaget Liat Hasilnya dalam Gigitan Pertama!

By Idam Rosyda, Sabtu, 28 Agustus 2021 | 08:00 WIB
Cara membuat daging empuk (tribunnews)

3. Saus tomat

Tomat juga mengandung asam yang cukup tinggi.

Maka melumuri daging dengan saus tomat juga bisa membantu membuatnya empuk.

Kandungan asam ini juga menjadi alasan utama mengapa tomat dijadikan sebagai saus BBQ dan dioleskan ke atas daging sebelum dibakar.

4. Bir

Seperti halnya wine, bir juga bisa mengempukkan daging sekaligus menambah rasanya.

Senyawa tanin dan Alpha Acid dalam bir punya peran penting dalam proses ini.

Caranya, rendam saja daging dalam bir selama satu jam.

Namun bagi umat muslim, tentu bir tidak disarankan untuk digunakan.

Baca Juga: Resep Malbi Enak, Olahan Daging Sapi yang Dimasak Dengan Bumbu yang Lezat

5. Cola

Mungkin Anda sudah sering mendengar aneka olahan daging yang dimasak dengan campuran cola.

Selain menghasilkan rasa yang unik, ternyata cola juga berperan untuk mengempukkan daging.

Rendam daging dalam cola (bukan cola diet) minimal 30 menit.

Kandungan asam dalam cola menjadi katalis untuk melembutkan otot daging.

6. Jahe

Enzim proteolitik alami yang terkandung dalam jahe berfungsi untuk mengurai ikatan protein dalam daging sehingga jadi lebih empuk.

Lumuri daging dengan jahe yang sudah diparut selama beberapa menit sebelum mengolahnya.