Tambahkan Sayuran ke Adonan Gorengan Disebut Berbahaya, Begini 2 Solusinya

By Ulfa, Minggu, 31 Oktober 2021 | 12:30 WIB
Tips membuat bakwan wangsi cuma dengan satu bahan dapur (Kolase Sajian Sedap)

Ternyata ada solusi tambahkan sayuran ke gorengan biar tetap aman dimakan, loh.

Maka dari itu kita harus tahu tips memasak gorengan yang aman berikut ini.

Namun sebelum itu kita wajib tahu alasan kenapa tambahkan sayuran ke gorengan kita bisa berisiko, nih.

Alasan Tambahkan Sayuran ke Gorengan Bisa Berbahaya

Diketahui bahwa ternyata sayuran mudah sekali menyerap minyak saat digoreng.

Nutrisi dalam sayuran juga akan rusak dan hilang selama proses penggorengan dengan panas tinggi.

Bakwan Misoa

Baca Juga: Satu Keluarga Bisa Kecewa, Penyebab Gorengan Cepat Melempem Padahal Baru Diangkat Ternyata Gara-gara Kesalahan ini, No. 3 Sering Dilakukan!

Hal ini pun diungkapna Chef Ade Ferdianto selaku Excecutive Chef dari Hotel Harris and Conventions, Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Ia menyebut bahwa penggunaan sayuran pada gorengan kalau digoreng tidak benar akan membuat sayuran itu kehilangan nutrisinya.