Aduh Nyesel Baru Tahu! Selalu Dibuang Begitu Saja, Ternyata Kulit Timun Punya Manfaat Luar Biasa untuk Tubuh, Bisa Usir Penyakit Sejuta Umat Ini

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Minggu, 28 November 2021 | 11:50 WIB
Sebaiknya mulai sekarang Anda jangan membuang kulit timun karena sangat bermanfaat menyembuhkan penyakit ini (Swapan Photography)

Kulit Timun Mengatasi Masalah Pencernaan

Mengalami masalah pencernaan bisa diatasi hanya dengan rutin mengonsumsi kulit timun

Anda sedang bermasalah dengan pencernaan?

Mulai sekarang coba rutin konsumsi kulit timun.

Tanpa disadari pada kulit timun terdapat kandungan serat yang tak larut.

Serat tidak larut ini merupakan jenis serat pangan yang tidak akan mudah larut di dalam air.

Baca Juga: Ketipu Mentah-mentah Pedagang Nakal, Jangan Beli Timun dengan Ciri-ciri Ini, Rasanya Pahit dan Langu!

Berarti serat ini akan bisa melewati saluran pencernaan dalam kondisi utuh.

Jenis serat inilah yang akan membantu mengatasi beberapa masalah pencernaan.

Serat yang tidak langsung diurai ini, akan membantu mendorong sisa makanan atau zat yang akan dibuang tubuh.

Dengan begitu, Anda bisa melancarkan pencernaan setelah mengonsumsi timun dengan kulitnya.

Hal ini berarti kulit timun dapat mengatasi masalah sembelit.

Pada bagian daging timun, Anda akan mendapatkan manfaat serat mudah larut.