Akhirnya Ketemu Caranya Bikin Kaldu 'Sebening Kaca' yang Gurih tapi Dagingnya Terasa, Ternyata Harus Dicampur Sayur Ini saat Direbus, Sekali Nyoba Pasti Nagih!

By Idam Rosyda, Jumat, 31 Desember 2021 | 07:35 WIB
cara membuat kaldu bening (Sajian Sedap)

Cara Membuat Kaldu Daging Bening

Untuk mendapatkan kaldu daging yang gurih , namun tetap bening, Anda bisa mencoba cara berikut ini.

Pertama daging sebaiknya tidak usah dicuci sebelum dimasak karena dapat membuat daging terkontaminasi bakteri patogen.

Cara memastikan daging bersih adalah dengan merebusnya sampai air keruh dan tidak sampai mendidih.

Baca Juga: Jadi Trik Jitu Pedagang Keliling, Terungkap Cara Membuat Nasi Goreng Tidak Menggumpal, Emak-emak Pasti Senang Kalau Tahu

Baca Juga: Emak-Emak Pasti Bisa! Terungkap Cara Membuat Tahu Walik yang Mengembang Sempurna, Cukup Lakukan 3 Cara Ini

Hal ini juga berguna untuk membuat kaldu daging menjadi jernih.

Rebus daging dengan air secukupnya asal daging terendam.

cara membuat kaldu bening

Setelah itu, buang air rebusan pertama dan isi ulang dengan air bersih kemudian rebus kembali.

Nah, agarhasil kaldu bening ini tetap terasa dagingnya Anda ternyata harus menambahkan sayuran wortel.

Beberapa sayur yang kerap digunakan adalah wortel yang dipotong kasar, bawang bombai, daun bawang, dan seledri.

Penambahan sayur tersebut dapat menambah rasa nikmat pada kaldu.

Sayur dapat ditambahkan pada rebusan kedua.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :