Jangan Langsung Minum Obat, Atasi Nyeri Menstruasi Cuma Pakai Bumbu Dapur Murah Meriah Ini, Hasilnya Terasa dalam Hitungan Menit

By Amelia Pertamasari, Sabtu, 1 Januari 2022 | 16:40 WIB
Obat alami untuk meredakan nyeri menstruasi. (youtube.com/masakyuk)

SajianSedap.com - Perempuan memiliki periode haid atau menstruasi setiap bulannya dimana berlangsung seleam beberapa hari.

Ketika berada dalam periode haid, sejumlah wanita merasakan nyeri haid selama beberapa hari di awal periode menstruasi.

Selain sakit perut, nyeri haid terkadang juga disertai rasa sakit lain yang tak nyaman seperti sakit kepala, pusing, atau mual.

Untuk mengatasinya, biasanya banyak wanita mengonsumsi obat atau minuman pereda nyeri.

Baca Juga: Cek Detik Ini Juga! Mestruasi dengan Ciri Ini Ternyata Bisa jadi Tanda Kemandulan di Masa Depan, Wanita Muda Harus Tahu

Namun, dibanding menggunakan obat yang mungkin memiliki efek samping untuk tubuh, cobalah menggunakan bahan alami.

Beberapa bumbu di dapur efektif untuk meringankan sakit akibat haid ini.

Cobalah salah satu dari bahan berikut ini mulai saat ini untuk meredakan nyeri menstruasi.

 

Obat Alami untuk Meredakan Nyeri Menstruasi

1. Jahe

Secangkir teh jahe hangat dapat memperbaiki gejala menstruasi tertentu.

Sebab, jahe memiliki efek anti-inflamasi dan dapat menenangkan otot yang pegal.

Jahe juga dapat mengurangi mual dan dikonfirmasi oleh sejumlah penelitian.

Namun, jangan terlalu banyak mengonsumsi jahe. Jika melebihi 4 gram dalam satu hari, ini dapat menyebabkan mulas dan sakit perut.

Baca Juga: Mulanya Iseng Kunyah Gula Merah sebelum Makan, Tahunya Sekujur Tubuh Malah Rasakan Efek Tak Terduga Ini Seminggu Kemudian, Bikin Syok!

2. Kunyit

Kunyit dikenal sebagai bumbu anti-inflamasi, dan kurkumin adalah bahan aktif utamanya.

Sebuah studi pada 2015 melihat efek kurkumin pada gejala PMS dan menemukan bahwa orang yang menggunakan kurkumin memiliki gejala yang kurang parah.

3. Dark Chocolate

Jadi cemilan lezat dan bermanfaat, dark chocolate kaya akan zat besi dan magnesium. Studi pada 2010 menemukan, magnesium mengurangi keparahan gejala PMS.

4. Teh peppermint

Sebuah studi 2016 menunjukkan bahwa teh peppermint dapat menenangkan gejala PMS. Secara khusus, dapat meredakan kram menstruasi, mual, dan diare.

Baca Juga: Para Wanita Wajib Tahu! Ternyata Air Rebusan Jahe Bisa Bantu Atasi Nyeri Menstruasi yang Tak Tertahankan, Begini Cara Buatnya

5. Ikan

Kaya akan zar besi, protein, dan asam lemak omega-3, ikan merupakan tambahan yang bergizi untuk diet Anda.

Mengonsumsi zat besi akan menangkal penurunan kadar zat besi yang mungkin Anda alami saat menstruasi.

Menurut studi pada 2012, omega-3 dapat mengurangi intensitas nyeri haid.

Subyek yang mengonsumsi suplemen omega-3 menemukan bahwa nyeri haid mereka sangat berkurang sehingga mereka dapat mengurangi jumlah ibuprofen yang mereka konsumsi.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.

Campuran Kunyit dan Madu untuk Mengatasi Menstruasi Tidak Lancar

Kunyit memang dikenal sebagai tanaman herbal yang bermanfaat untuk mengatasi berbaai masalah kesehatan.

Salah satunya adalah untuk mengatasi masalah datang bulan.

Mungkin Anda sudah tidak asing dengan minuman kunyit asam yang berguna untuk melancarkan menstruasi.

Baca Juga: Ikuti Saran Teman Minum Seduhan Kunyit Tiap Hari, Wanita Ini Bersyukur Tak Terkena Penyakit Mematikan Ini, Efeknya Bikin Nggak Perlu Ketemu Dokter!

Jenis rempah itu dapat menyeimbangkan hormon dalam tubuh sehingga jadwal menstruasi bisa lebih teratur.

Tak berhenti sampai di situ, kandungan dalam kunyit juga berguna untuk mengurangi nyeri haid atau gejala lain yang mengganggu kondisi tubuh.

Jika Anda tidak suka dengan rasa masam pada kunyit asam, Anda bisa menggunakan campuran kunyit dan madu.

Caranya juga sangat mudah. Anda bisa mencampukanr ¼ bubuk kunyit dengan madu. Jika tidak ada madu, Anda bisa menggantinya dengan susu.

Usahakan untuk mengonsumsinya secara rutin agar mendapat hasil yang maksimal.

Artikel ini telah tayang di Kompas dengan judul 10 Makanan dan Minuman yang Baik Dikonsumsi Saat Nyeri Haid