Coba Deh Geprek Jahe Lalu Cemplungkan ke Beras Saat Masak Nasi, Hasilnya Pas Buka Tutup Rice Cooker Bikin Melongo

By Ulfa, Rabu, 16 Februari 2022 | 14:40 WIB
cara masak nasi dicampur jahe (wikihow.com)

SajianSedap.com - Jahe merupakan bumbu dapur yang selalu ada di setiap rumah.

Karena jahe sering digunakan untuk membuat masakan semakin sedap dan memiliki rasa yang khas.

Tak hanya itu, manfaat jahe untuk kesehatan juga sudah tak diragukan lagi.

Tapi, pernakah Anda mencoba masak nasi dengan jahe?

Masak nasi dengan jahe pastinya masih terasa asing untuk banyak ibu di rumah.

Namun, ternyata ada manfaat masak nasi dengan jahe yang tak banyak orang tahu, nih.

Penasaran bagaimana jadinya? Yuk simak fakta masak nasi dengan jahe berikut ini.

Memasukkan Jahe saat Masak Nasi

Diketahui bahwa cara masak nasi dicampur dengan jahe ini merupakan resep turun temurun dari Vietnam, loh.

Baca Juga: Pantas Saja Habis Nasi Sebakul Tapi Nggak Pernah Penyakitan, Rahasianya Cuma Cemplungkan 3 Biji Kapulaga Saat Masak Nasi, Penyakit Auto Minggir!

Orang-orang Vietnam memang suka masak nasi dengan jahe karena membuat rasa nasi jadi lebih enak.

Lalu, bagaimana sih cara membuat nasi campur jahe ini?