Heran Rumah Sakit Sepi, Rahasianya Ternyata Orang Sekampung Kompak Makan Biji Labu, Efeknya Terasa Sampai Bertahun-tahun

By Amelia Pertamasari, Selasa, 1 Maret 2022 | 11:50 WIB
Manfaat biji labu untuk kesehatan. (Tribun Manado - Tribunnews.com)

SajianSedap.com - Labu kuning merupakan salah satu bahan pangan yang mudah ditemukan di Indonesia.

Meskipun umumnya dipandang sebagai sayuran, labu secara ilmiah adalah buah.

Selama ini, pemanfaatan labu kuning hanya digunakan bagian daging buahnya saja, sementara bijinya akan terbuang.

Padahal sebenarnya biji labu memiliki kandungan nutrisi yang tak kalah baik untuk kesehatan.

Biji labu merupakan sumber magnesium, mangan, besi, seng, dan tembaga yang baik.

Besi dan tembaga terlibat dalam produksi energi, dan besi juga membantu mengangkut oksigen ke sel-sel kita. Seng mendukung kekebalan, kesehatan kulit, dan penglihatan.

Selain mineral, biji ini juga dikemas dengan antioksidan pelindung sel, termasuk karotenoid dan vitamin E.

Biji labu adalah salah satu sumber terbaik asam lemak omega-3 nabati, yang disebut asam alfa-linolenat atau ALA.

Dengan banyaknya kandungan tersebut, ada sederet manfaat dari mengonsumsi biji labu berikut ini.

Baca Juga: Nyesel yang Buang Biji Labu! Ternyata Kalau Dipanggang Lalu Dimakan, Siap-siap Kaget Efeknya Bakal Bikin Takjub

Manfaat Biji Labu Untuk Kesehatan

Dilansir dari health, berikut ini manfaat kesehatan dari biji labu.