Rugi Banget Kalau Malas-Malasan, Rutin Jalan Kaki Setiap Hari Bisa Berikan Dampak Luar Biasa Menakjubkan Untuk Kesehatan

By Marcel Mariana, Senin, 14 Maret 2022 | 13:10 WIB
Manfaat rutin jalan kaki (wattanachon)

Lebih lanjut Roizen menyebutkan empat manfaat jalan kaki yang bisa Anda rasakan.

1. Berjalan kaki 30 menit sehari membantu menurunkan berat badan

Jalan kaki merupakan salah satu latihan terbaik untuk menurunkan berat badan.

Latihan ini relatif mudah dilakukan, mudah untuk persendian, gratis, dan Anda bisa melakukannya setiap hari.

Roizen menyarankan untuk mulai berjalan kaki dalam 20 menit setiap hari demi kebugaran tubuh.

“Jika itu terlalu banyak, mulailah dari yang kecil. Tapi tetapkan tujuan untuk membuatnya menjadi 30 menit sehari, setiap hari,” kata Roizen.

Baca Juga: Bukan Dipakai Buat Rambut, Tetangga Malah Tanam Lidah Buaya Buat Jadi Obat Diabetes, Kok Bisa?

Setelah Anda terbiasa, tingkatkan waktu Anda ke level yang lebih tinggi.

Hindari meningkatkan lebih dari 10% lebih banyak dalam satu hari dari jumlah maksimum Anda pada minggu sebelumnya.

Saat Anda siap, tingkatkan target jalan kaki menjadi 10.000 langkah sehari.

Anda bisa memakai pedometer untuk membantu menghitung langkah.

2. Mengurangi stres, menghibur hati, dan meningkatkan harga diri