Obat Warung Bisa Nganggur Di Lemari, Hidung Meler Bisa Sembuh Dalam 5 Menit Tanpa Minum Obat dengan Cara Praktis ini

By Raka, Kamis, 7 April 2022 | 08:10 WIB
Trik mengatasi hidung meler tanpa minum obat (Shutterstock/Dragana Gordic)

SajianSedap.com - Sering alami hidung meler?

Tentunya pengalaman ini sungguh menyebalkan.

Hal ini lantaran hidung meler bisa sangat mengganggu.

Belum lagi kita harus direpotkan dengan mengelap ingus yang susah berhenti.

Seringkali kita lebih memilih minum obat.

Padahal ada cara paling praktis mengatasi hidung meler ini.

1. Minum Air

Cara mengatasi hidung meler yang mudah banget dilakukan adalah dengan banyak minum air.

Asupan cairan enggak hanya menjaga tubuh tetap terhidrasi saja, loh.

Baca Juga: Kaum Menteng, Lesser-Known Traditional Foods From Rural Indonesia Get Spotlight They Deserve

Tapi, juga bisa membantu mengencerkan lendir supaya mengurangi tekanan pada sinus.

Dengan begitu iritasi dan peradangan akan berkurang.

Enggak hanya air putih saja, minum jus buah yang sehat, minum teh hangat, atau makan sup hangat juga sangat berguna dalam membantu mengatasi hidung meler, lo.

Kita juga bisa mencoba minum teh herbal panas dari campuran jahe, kamomil, atau daun mint.

Teh herbal inimengandung dekongestan ringan.

Selain itu, kalau kita menghirup uap dari minuman tersebut, maka bisa membantu melegakan hidung yang tersumbat oleh ingus.

2. Menghirup Uap

Cara mengatasi hidung meler lainnya ialah dengan menghirup uap.

Artikel berlanjut setelah video berikut ini.

 Baca Juga: Alhamdulillah, Hidung Mampet Sekarang Tidak Perlu Minum Obat, Cukup Masak Makanan ini Saja, Perut Kenyang, Napas Kembali Lancar

Berdasarkan situs Healthline, menghirup uap panas terbukti dapat membantu mengatasi hidung meler.

Menghirup uap panas bisa dilakukan dengan menghirup minuman hangat.

Selain itu, bisa juga dari air hangat yang sengaja ditempatkan dalam wadah.

Kita juga bisa menambahkan beberapa tetesan minyak esensial dekongestan, lo.

Tujuannya agar uap bekerja lebih baik dalam mengatasi hidung meler akibat ingus.

Tak hanya itu, mandi dengan air panas juga punya efek serupa seperti saat kita menghirup uap panas, lo.

Saat hidung sedang meler, enggak ada salahnya untuk mandi air panas agar napas jadi lega meski sementara.

3. Makan Makanan Pedas

Siapa yang suka makan makanan pedas, nih?

Baca Juga: Gak Perlu Panik! Cukup Rajin Cuci Muka Dua Kali Sehari, Terbukti Ampuh Untuk Menghilangkan Komedo di Hidung, Cobain Sekarang Juga

Saat mengonsumsi makanan pedas, enggak jarang hidung kita menjadi berair.

Dengan makan makanan pedas saat hidung tersumbat ingus, bisa membantu meringankannya, lo.

4. Buat Semprotan Larutan Garam

Di dapur, biasanya selalu tersedia garam. Nah, kita juga bisa memanfaatkannya untuk membuat semprotan dari larutan garam.

Semprotan larutan garam bisa membantu meningkatkan kelembapan hidung serta mengencerkan lendir.

Beberapa jenis garam memang termasuk obat dekongestan.

Namun, dibutuhkan arahan dari dokter dalam membuat semprotan garam ini.

Jangan ragu untuk berkonsultasi dengan dokter tentang semprotan garam untuk meredakan hidung meler ini, ya.

Nah, selain dengan makanan beberapa cara ini juga ampuh untuk obati hidung yang meler.

Selamat mencoba Sase lovers.