Sekali Gigit Mropol dari Tulang, Ayam Kampung Alot Bisa Empuk Cuma Modal Air Kelapa, Begini Cara Masaknya

By Idam Rosyda, Kamis, 28 April 2022 | 08:25 WIB
mengempukkan ayam kampung dengan air kelapa (pexels/Ida Rizkha)

SajianSedap.com - Dibandingkan dengan daging ayam biasa atau ayam negri, daging ayam kampung memang lebih keras dan alot.

Tidak heran untuk memasaknya biasanya sebagian orang memilih menggunakan presto supaya cepat empuk.

Namun tentu tidak semua orang memiliki panci presto.

Sehingga untuk memasak daging ayam kampung ini memerlukan cara lain.

Meski cara mengolahnya lebih sulit dibanding ayam biasa, nyatanya tidak sedikit yang menggemari olahan ayam kampung.

Ayam kampun g dianggap lebih sehat dan kandungan lemaknya lebih rendah.

Nah agar Anda tidak kesulitan lagi saat mengolah ayam kampung di rumah, ternyata Anda bisa memanfaatkan air kelapa.

Ya, air kelapa ternyata bisa membantu mengempukkan ayam kampung tanpa presto.

Seperti apa caranya? berikut ulasannya.

Baca Juga: Lebaran Bakal Plong! Akhirnya Ketemu Cara Simpan Opor Supaya Tidak Cepat Basi, Gak Perlu Khawatir Lagi Terbuang

Cara Memasak Ayam Kampung Tanpa Presto agar Empuk

Tak memulu harus menggunakan presto untuk membuat daging ayam kampung mejadi empuk.Tanpa presto, Anda bisa membuat daging ayam kampung jadi empuk hingga ke tulang.