SajianSedap.com - Resep Urap Kenikir Bumbu Rebon ini bisa jadi inspirasi dalam menyajikan menu yang tak cuma praktis namun juga enak dan mampu bikin takjub.
Kelezatan dari Resep Urap Kenikir Bumbu Rebon juga pasti membuat makan siang terasa nikmat.
Langsung kreasikan Resep Urap Kenikir Bumbu Rebon dengan resep di bawah ini.
Baca Juga: Resep Steak Salmon Asparagus, Hidangan Berkelas Ala Hotel Mewah Namun Gampang Dibuat!
Waktu: 45 Menit
Sajian: 5 Porsi
Bahan:150 gram daun kenikir, direbus10 lonjor kacang panjang, dipotong 3 cm, direbus100 gram taoge, direbus2 lembar daun salam1 buah tomat, diiris tipis1 1/2 sendok makan rebon, diseduh200 gram kelapa setengah tua, dikupas lalu parut kasar1 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Halus:6 butir bawang merah3 siung bawang putih5 buah cabai merah1/2 sendok teh terasi1 sendok teh gula merah1 sendok teh garam
Cara Membuat Urap Kenikir Bumbu Rebon:
1. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus dan daun salam sampai harum. Tambahkan tomat dan rebon. Aduk sampai layu.
2. Tambahkan kelapa sambil diaduk rata. Angkat. Kukus di atas api sedang sampai matang.
3. Campur kelapa yang sudah dikukus dan sayuran. Aduk rata. Sajikan.
Baca Juga: Resep Tahu Kuning Cah Sawi Asin, Menu Olahan Tahu Kilat yang Tak Bikin Kantong Menjerit
Baca Juga: Resep Kulit Ayam Krispi Mercon, Menu Pelengkap Idola Para Pecinta Hidangan Pedas
Baca Juga: Resep Dendeng Daging Cabai Hijau, Satu Lagi Menu Primadona Untuk Makan Siang Nanti
Baca Juga: Resep Sambal Teri Kemangi, Menu Pelengkap Sedap Dengan Taburan Daun Kemangi
Baca Juga: Resep Urap Tabur Teri Goreng, Hidangan Tradisional yang Enak Dan Juga Sehat