Jangan Sampai Telat Tahu! Cuma Tabur Garam di Kulkas, Jangan Kaget Hal Luar Biasa Siap Terjadi Diluar Dugaan

By Marcel Mariana, Rabu, 25 Mei 2022 | 14:10 WIB
manfaat letakkan garam di sekitar kulkas (Pixabay)

Sajiansedap.com - Anda pasti sangat mudah menemukan garam di rumah.

Harga garam juga termasuk terjangkau di pasaran.

Selain penyedap rasa masakan, garam punya khasiat lain.

Dijamin anda akan tercengang banget

Coba saja tabur garam di area kulkas mulai sekarang.

Anda akan sangat takjub melihat hal luar biasa yang bisa terjadi.

Penasaran apa?

Berikut ini ulasan lengkap untuk anda.

Jangan sampai anda lewatkan ya!

Baca Juga: Garang Asem Ayam Recipe, Soul-Satisfying Food That Warm You up on Cold Nights

 

Manfaat Letakkan Garam di Kulkas

Garam bersifat abrasif, menyerap, dan dapat dikombinasikan dengan zat asam lainnya seperti lemon dan cuka, yang juga biasa digunakan untuk membersihkan rumah dan berbagai benda.

Biasanya, garam digunakan untuk membersihkan saluran pembuangan wastafel.

Hal ini supaya tidak mengeluarkan bau serta mencegah penumpukan lemak.

Tak hanya itu, disadur dari Taste of Home, Senin (4/4/2022), garam memiliki kegunaan lain untuk membersihkan berbagai permukaan dan benda di rumah seperti berikut ini.

Membersihkan kulkas dan wajan berminyak

Garam yang dikombinasikan dengan air soda dapat membersihkan kulkas.

Selain itu, garam juga bisa membersihkan wajan besi cor yang berminyak dengan menaburkan sedikit garam dan gosok menggunakan tisu dapur.

Baca Juga: Pakai Obat Nyamuk Bakar Malah Bikin Susah Nafas, Mending Coba Gunakan Garam untuk Bikin Nyamuk Kabur Dari Rumah Selamanya, Lebih Aman untuk Keluarga

Menghilangkan noda makanan di oven Ada beberapa makanan yang akan menggelembung atau tumpah saat dimasak menggunakan oven, salah satunya casserole. Walhasil, membuat permukaan oven menjadi kotor.

Untuk membersihkannya, cukup menaburkan segenggam garam pada area yang terkena noda. Nantinya, garam akan membentuk kerak dan membuat proses pembersihan menjadi lebih mudah saat sudah dingin.

Mencerahkan dan menghilangkan noda pada pakaian

Jika ingin mencerahkan pakaian, celupkan kain lap ke dalam larutan air garam yang kuat.

Lalu, peras dan gosok dengan cepat pada pakaian yang pudar agar warnanya cerah kembali. Untuk menghilangkan noda darah, rendam pakaian di dalam air garam yang dingin. Setelah beberapa saat, cuci dengan air sabun yang hangat sebelum merebus pakaian.

Nah, jika pakaian memiliki noda keringat, gunakan empat sendok makan garam yang ditambahkan ke dalam satu liter air panas.

Selanjutnya, gosok larutan ini pada area yang bernoda menggunakan spons.

Lakukan hingga noda hilang, lalu cuci pakaian seperti biasa.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :

 Baca Juga: Resep Soun Goreng Ala Capcay, Menu Kilat Dan Super Sehat Untuk Sarapan Hari Ini

Menghilangkan jamur pada pakaian

Untuk pakaian berjamur, basahi area dengan campuran garam dan air perasan lemon, lalu letakkan di tempat yang cerah, bilas, dan keringkan.

Menghilangkan noda karat Jika ada permukaan yang berkarat, campurkan air, garam, dan krim tartar hingga teksturnya terasa seperti pasta.

Oleskan pasta pada area yang berkarat, diamkan, lalu gosok dengan kain kering.

Pemoles permukaan tembaga dan kuningan

Permukaan tembaga dan kuningan dapat dipoles dengan campuran tepung, cuka, dan garam dengan perbandingan yang sama. Kemudian, aduk campuran hingga teskturnya membentuk pasta.

Setelah itu, oleskan pasta pada permukaan tembaga dan kuningan, diamkan selama satu jam, dan bersihkan dengan kain lembut.

Namun, sebelum menggunakan metode ini, uji terlebih dulu pada area tersembunyi untuk melihat apakah campuran cocok sebagai pemoles tembaga dan kuningan yang kamu miliki.

Baca Juga: Pantas Mertua Nyuruh Rajin Minum, Gak Disangka Badan Bisa Sehat dan Bugar Cuma Karena Jamu Beras Kencur, Bebas dari Penyakit yang Dikeluhkan Banyak Orang Ini!

Garam Untuk Mengatasi Rambut Lepek

Anda mungkin baru tahu tentang manfaat garam untuk rambut yang satu ini.

Ternyata, garam bisa menekan produksi minyak di rambut yang berlebihan.

Sehingga rambut tidak mudah berminyak.

Selain itu, beberapa penelitian juga membuktikan kalau garam memiliki kandungan antimikrobial.

Bakteri akan senang hinggap di tempat yang lembap.

Bagaimana caranya menggunakan garam untuk mengatasi rambut lepek?

Kita bisa menggunakan cara yang satu ini untuk mengatasi rambut yang berminyak:

Baca Juga: Mahal-mahal Harus ke Dokter, Tahunya Karang Gigi Bisa Lenyap Cuma Modal Baking Soda dan Garam, Bisa Coba Langsung di Rumah!

1. Basuh rambut dengan air bersih.

2. Tuangkan sampo ke tangan, lalu campurkan sampo dengan dua hingga tiga sendok makan garam.

3. Gunakan untuk keramas, dengan memijat kulit kepala selama 10 hingga 15 menit.

4. Bilas kulit kepala dan rambut dengan air bersih, lalu keringkan rambut.

Melansir dari Healthline, kita tetap bisa menggunakan kondisioner setelah keramas.

Namun beri jarak waktu 20 menit setelah keramas apabila hendak menggunakan kondisioner.

Seberapa sering, sih, seharusnya melakukan metode ini?

Kita yang memiliki rambut lepek disarankan untuk keramas setiap hari.

Terutama, bagi kita yang memiliki rambut lurus.

Namun, untuk menggunakan garam untuk rambut, kita bisa melakukannya dua hingga tiga kali dalam seminggu.

Baca Juga: Ketahuan Juga Trik Penjual Lumpia Hilangkan Bau Pesing Rebung, Ternyata saat Direbus Ditambahn Bahan Ini, Ibu-ibu Bisa Nyontek

Artikel telah ditayangkan di gridfame dengan judul, Istri Gak Sengaja Tabur Garam di Kulkas, Satu Keluarga Teriak-teriak Tahu Efeknya Mengejutkan Bikin Shock