Nikmatnya Sampai Ke Tulang, Ternyata Beginilah Cara Ungkep Ayam yang Bumbunya Meresap Sampai Ke Dalam, Emak-Emak Wajib Tahu!

By Gusthia Sasky T, Senin, 6 Juni 2022 | 12:10 WIB
Cara masak ayam ungkep agar bumbunya meresap hingga ke dalam (Kompas)

SajianSedap.com - Anda pasti sering banget masak ayam.

Ayam dikenal bisa diolah jadi berbagai macam menu.

Misalnya ayam teriyaki, ayam tepung atau bahkan ayam bumbu kuning.

Gak hanya itu, ayam juga bisa diolah jadi ayam bakar. 

Namun, kadang kali saat masak ayam bumbunya kurang meresap.

Kalau begini rasa ayam malah jadi kurang sedap.

Nah, kalau begitu kini Anda bisa kok ikuti cara ungkep ayam yang bumbunya meresap ke sampai dalam.

Jadi kalau Anda masak ayam dengan cara ini dijamin nikmat bumbunya bisa sampai ke tulang.

Penasaran bagaimana caranya? Yuk simak langsung!

Baca Juga: Enjoying F&B in a Serene Park: Urban Farm at PIK 2 Returns With More Foods, More Fun Activities

Cara Ungkep Ayam Agar Meresap Sampai Ke Dalam

Dilansir dari Kompas.com, berikut ini 6 cara ungkep ayam agar bumbunya meresap.

Tips ini disampaikan oleh Executive Chef The Alana Hotel & Convention Center Solo, Pian Gunawan.

1. Belah ayam tanpa putus

Kita disarankan untuk membelah ayam tanpa putus, alih alih memotongnya menjadi beberapa bagian.

"Dibelah punggung saja dijadikan kayak ayam bekakak. Jadi tinggal membuka dari bagian belahan punggung, dari atas kepala dipotong sampai ke ujung pangkal," ujar Pian.

Cara masak ayam ungkep agar bumbunya meresap hingga ke dalam

"Tengahnya dibelah, tulang yang lunak kan ada di tengah, itu dilepas saja kalau seandainya tulangnya sudah lepas, tinggal dijepit atau tidak pakai jepitan juga bisa," jelasnya.

Pian mengatakan, cara ini bisa membuat ayam lebih mudah diungkep dan diolah menjadi ayam bakar.

Sementara itu, jika kita memotong ayam, ayam bakar akan menciut dan tidak sebagus ayam utuh.

Baca Juga: Coba Bilang Ke ART, Soto Ayam Bening Dan Gurih Bisa Dimasak Sendiri Di Rumah, Caranya Cukup Rebus Seperti Ini

"Kalau untuk dibakar, potongan kecil ayam itu rada susah. Dagingnya sudah kecil, terus bakal habis (dagingya) di bakaran," ujarnya.

2. Pastikan bumbu benar-benar halus

Pastikan bumbu ungkep halus merata agar mudah menyerap ke dalam ayam, baca selengkapnya di link ini.

"Sekarang kan modern, banyak orang pakai chopper, itu memang rada bagus tetapi masih kasar," ujar Pian.

3. Tumis bumbu ungkep terlebih dahulu

Bumbu ungkep sebaiknya ditumis terlebih dahulu agar lebih harum, menyerap, dan tahan lama.

"Tumisnya paling 10 menit juga sudah benar-benar reduce dan oily," saran Pian.

"Kadang kan kalau berjualan, kita tidak hanya pakai untuk satu kali, mungkin dua hingga tiga porsi ungkepan, jadi untuk memperpanjang jangka simpannya saja," sambungnya.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.

Baca Juga: Bingung Tetangga Jadi Sehat Banget, Ternyata Cuma Gara-gara Rutin Makan Bagian Ayam Ini, Jadi Tak Pernah Datangi Dokter Lagi!

4. Pakai perbandingan bumbu yang tepat

Terlalu banyak air bisa membuat bumbu tidak terasa saat kita memakan ayam.

"Jadi si bumbu itu kan kalau Indonesia harus berani rempah dan bumbu dibandingkan dengan air. Semisal bumbunya 500 gram, airnya dua liter kan akan jomplang," tutur Pian.

Pian menyarankan agar kita menggunakan perbandingan 500 gram bumbu dan 500 mililiter air, bisa air kelapa atau air biasa.

5. Gunakan api kecil

Besar kecilnya api kompor rupanya bisa memengaruhi penyerapan bumbu ke dalam ayam.

Pian mengatakan, api besar memang bisa membuat ayam cepat matang.

"Cuma untuk penyerapannya kan, kasarnya hanya sekadar membilas," tambah Pian.

Oleh sebab itu, gunakanlah api kecil selama mengungkep ayam supaya bumbu bisa menyerap dengan baik.

Baca Juga: Resep Lemper Ayam Berlapis Enak, Modifikasi Lemper yang Bisa Jadi Peluang Usaha yang Menjanjikan

Durasi mengungkep ayam yang disarankan oleh Pian adalah 40 menit.

6. Tutup panci

Pastikan kita menutup panci selama mengungkep ayam.

"Sistem tutup itu kan kasarnya sama dengan presto. Jadi istilahnya dia dapat panas satu dari api, kedua dari kedap udara. Tidak ke luar si asap, itu kan untuk mempercepat sebetulnya," ujar Pian.

Larutan Pencelup Untuk Ayam Goreng Tepung Renyah

Untuk Anda yang seringkali bingung kenapa fried chicken buatan rumah tidak bisa serenyah buatan restoran, artikel ini akan memberi jawaban.

Artikel ini akan membagikan hasil percobaan pada 4 jenis tepung pencelup yang paling sering digunakan untuk fried chicken.

Kita pasti tahu, kala membuat fried chicken, kita harus terlebih dulu mencelupkan ayam pada larutan tepung basah, baru kemudian pada tepung keringnya.

Nah, berikut kami urutkan mulai dari larutan pencelup terbaik sampai terburuk.

Baca Juga: Resep Ayam Goreng Masak Nanas, Hidangan Bercita Rasa Segar yang Mampu Mendobrak Nafsu Makan

Berada di posisi berapakah larutan pencelup yang biasa Anda gunakan?

1. Air Es

Air es yang dimaksud bisa air dingin, atau lebih baik lagi jika airnya juga dicampur es batu.

Air es berada pada urutan pertama larutan pencelup yang paling baik untuk fried chicken renyah.

Alasannya, menggunakan air es akan membuat fried chicken renyah tahan lama, bahkan jika sudah dingin sekalipun.

2. Larutan tepung

Seringkali kita juga menggunakan larutan tepung sebagai bahan pencelup.

Larutannya biasa terdiri dari tepung terigu, air, garam dan merica.

Nah, larutan tepung ini berada pada urutan kedua sehingga bisa jadi pilihan untuk fried chicken renyah.

Baca Juga: Resep Bakpao Ayam Renyah, Menu Sarapan yang Bikin Si Kecil Tersenyum Gembira

3. Putih Telur

Sering menggunakan putih telur?

Putih telur memang membuat tepung kering lebih menempel pada ayam.

Tapi nyatanya, putih telur memberi efek yang kurang baik pada fried chicken setelah dingin.

Fried chicken cenderung tidak bertahan lama kerenyahannya.

4. Telur utuh

Berada di posisi terakhir adalah telur utuh.

Artinya menggunakan kuning dan putih telur sekaligus.

Penggunaan telur utuh membuat fried chicken jadi melempem dan surih renyah.

Baca Juga: Dapat Resep Rahasia Dari Pedagang, Daging Ayam Empuk Sampai Mropol Cuma Pakai Baking Soda, Begini Cara Mengolahnya

Jadi, sebisa mungkin hindari penggunaan telur utuh sebagai bahan pencelup fried chicken.

Keempat bahan di atas sebenarnya bisa saling menggantikan fungsinya.

Jadi, kalau resep Anda menggunakan putih telur misalnya, langsung saja ganti dengan air es kalau mau membuktikan kerenyahannya.

Tapi perlu digarisbawahi, hasil fried chicken yang renyah tentu juga harus didukung oleh jenis tepung dan teknik pembuatan yang tepat.

Jadi, ketiganya harus diperhatikan agar hasil fried chicken bisa renyah maksimal.

Baca Juga: Resep Kari Ayam, Menu Rumahan Dengan Aroma yang Begitu Nusuk Di Hidung!

Artikel ini telah tayang di Nova.id dengan judul, Mau Bikin Ayam Bakar? Ini 6 Cara Ungkep Ayam agar Bumbunya Meresap Sempurna, Tips dari Chef