Aturan Minum Jamu Kunyit Asam Ternyata Gak Boleh Asal, Kalau Nekat Bisa Picu Pendarahan, Begini Takarannya

By Idam Rosyda, Kamis, 9 Juni 2022 | 17:50 WIB
Inilah khasiat dari kunyit asam yang jarang diketahui banyak orang (Tribun Jogja - Tribunnews.com)

SajianSedap.com - Aturan minum kunyit asam ternyata tidak boleh sembarangan.

Meski jadi salah satu minuman herbal atau jamu yang cukup populer, aturan minum kunyit asam juga harus diperhatikan.

Sama seperti obat, aturan minum kunyit asam tidak boleh asal.

Alih-alih sehat, jika aturan minum kunyit asam ini sembarangan, kesehatan Anda justru bisa terganggu.

Kunyit asam memang jadi salah satu minuman jamu yang cukup dikenal masyarakat Indonesia.

Bahkan Anda bisa dengan mudah menemukan minuman ini pada penjual keliling atau dalam bentuk kemasan.

Akan tetapi sebaiknya perhatikan aturan minum kunyit asam ini.

Lalu seperti apa aturan minum kunyit asam ini?

Berikut ulasan lengkapnya mengenai aturan minum kunyit asam di rumah.

Baca Juga: Jangan Sembarangan, Ternyata Beginilah Aturan Minum Air Kelapa yang Tepat Agar Manfaatnya Gak Sia-Sia Buat Tubuh

Aturan Minum Kunyit Asam untuk Kesehatan

Journal of Alternative and Complementary Medicine mengungkapkan, curcumin atau bahan kimia tanaman yang terdapat dalam kunyit menjadi alasan kunyit memiliki efek antiinflamasi yang kuat.