Kriuknya Bikin Nagih, Cara Buat Chicken Katsu Renyah dan Matang Sempurna Ternyata Cuma Pakai Trik Rahasia Ini Aja, Tepung Ini jadi Kunci

By Idam Rosyda, Kamis, 30 Juni 2022 | 06:50 WIB
3 cara mudah membuat chicken katsu yang matang dan kriuk (SajianSedap)

1. Pemilihan ayam

Pemilihan ayam untuk pembuatan chicken katsu ini juga penting loh.

Pilih daging ayam bagian dada.

Pemilihan daging ayam bagian dada ini juga berpengaruh pada tekstur akhir.

Dada ayam, mengandung lebih sediit air dan lemak, sehingga saat matang hasilnya tidak lembek.

Jika Anda memilih bagian paha, tentunya hasilnya akan sedikit berair, karena bagian ini cenderung memiliki lemak dan air yang lebih tinggi dari bagian dada.

Agar matang, sebaiknya gepuk atau pukul-pukul daging sampai sedikit menipis, sebelum diuleni dengan adonan tepung.

Baca Juga: Cuma Pakai Terigu Malah Bikin Melempem, Mantan Penjual Bongkar Cara Bikin Ayam Goreng Tepung Super Garing Bahkan Saat Dingin Sekalipun

Setelah itu, marinasi dengan menggunakan garam dan lada.

2. Pembuatan adonan tepung

Ciri khas chicken katsu adalah adonan tepung yang menyelimutinya.

Nah adonan ini terdiri dari 2 bahan, adonan basah dan adonan kering.