Resep Orek Tempe Rebon Enak Dan Mudah Dibuat Ini Memang Tak Salah Untuk Pelengkap Makan Malam

By Dwi, Kamis, 21 Juli 2022 | 18:00 WIB
Resep Orek Tempe Rebon, Si Menu Pelengkap yang Mudah Dibuat Ini Rugi Kalau Tidak Disajikan (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Orek Tempe Rebon, salah satu menu pelengkap sederhana yang menjadi favorit seisi rumah saat makan malam.

Wajar saja, itu karena rasa dari Resep Orek Tempe Rebon ini begitu nikmat dan mudah dibuat.

Agar bisa menghadirkan Resep Orek Tempe Rebon ini di meja makan tanpa gagal, segera simak bagaimana cara membuatnya di bawah ini.

Baca Juga: Resep Kering Tempe Rebon, Inspirasi Menu Pelengkap Resep Idul Adha Dengan Aroma Menggoda

Waktu: 30 Menit

Sajian: 5 Porsi

Bahan:250 gram tempe, potong panjang, goreng, tiriskan25 gram rebon, goreng, tiriskan6 butir bawang merah, iris2 siung bawang putih, iris1 lembar daun salam1 cm lengkuas, memarkan2 buah cabai hijau besar, iris serong2 sendok teh kecap manis1/2 sendok teh garam1/2 sendok makan gula merah75 ml air2 sendok makan minyak, untuk menumis

Cara Membuat Orek Tempe Rebon:

1. Panaskan minyak. Tumis bawang merah, bawang putih, daun salam, dan lengkuas sampai harum.

2. Tambahkan cabai hijau. Aduk sampai layu.

3. Masukkan tempe dan rebon. Bubuhi kecap manis, garam, dan gula. Aduk rata.

4. Tuang air. Masak sampai matang dan meresap.

Baca Juga: Resep Tumis Sawi Tempe, Menu Harian Sedap yang Bisa Dibuat Secepat Kilat

 Baca Juga: Cepat Kasih Tahu Pembantu Di Rumah! Jangan Lagi Beli Tempe yang Dibungkus Daun Pisang, Kalau Masuk Mulut Bisa Datangkan Petaka untuk Keluarga

 Baca Juga: Resep Sambal Tempe Enak, Menu Kilat Super Mantap yang Patut Diacungi Jempol

 Baca Juga: Belum Cukup Cuma Pakai Tepung, Tempe Goreng Bisa Renyah Seharian Harus Pakai Trik ini, Anti Lembek Walau Kena Angin

 Baca Juga: Untung Dapat Contekkan Dari Pemilik Warteg! Beginilah Cara Membuat Tempe Balado yang Enak dan Garing, Autu Habis Dalam Sekejap