Pengidap Diabetes Hati-hati, Nama 'Samaran' Gula pada Makanan Ini Bisa Picu Lonjakan Gula Darah

By Dok Grid, Kamis, 15 Agustus 2024 | 10:36 WIB
nama samaran gula dalam makanan (pixabay/Miryams-Fotos dan pexels/craig Adderlay)

SajianSedap.com - Bagi pengidap diabetes, konsumsi gula memang harus dibatasi.

Jika konsumsi berlebih tentunya akan memicu meningkatnya kadar gula dalam darah.

Hal ini bisa memicu timbulnya komplikasi berbahaya serta deretan penyakit lain yang timbul.

Nah, memang konsumsi gula harus dibatasi, namun Anda juga harus paham jika guka tak melulu bereujud gula.

Pasalnya, gula dalam makanan terkadang memiliki nama 'samaran' lain.

Sehingga hal ini membuat seseorang secara tidak sadar mengonsummsi gula.

Bagi pengidap diabetes tentu hal ini bisa membahayakan.

Baca Juga: Awas, 8 Makanan Bergula Tinggi Ini Sering Kita Konsumsi Tanpa Sadar

Untuk itu, berikut ini adalah daftar nama lain gula yang sepatutnya Anda ketahui, khususnya pengidap diabetes.

Apa saja? berikut ulasannya.

Nama Lain Gula dalam Kemasan Makanan

Badan Pengawas Obat dan Makanan di Amerika Serikat (FDA) mengatakan bahwa produsen makanan diwajibkan untuk mencantumkan semua bahan yang terkandung dalam produknya, khususnya gula.

Namun, adanya berbagai macam nama lain gula, menyebabkan kehadiran gula dalam produk makanan dan minuman menjadi sulit dideteksi.

Untuk itu, Anda sebaiknya lebih teliti lagi saat membaca label kemasan makanan.

Sebab, masing-masing gula yang dicampurkan dalam produk makanan dan minuman, akan berpengaruh terhadap jumlah kalori yang masuk ke dalam tubuh.

Baca Juga: Makanan Penyebab Flek Hitam yang Dimakan Sehari-hari, Salah Satunya Sering Disebut Makanan Sehat

Selama proses pengolahan makanan dan minuman kemasan, gula merupakan salah satu komponen penting yang hampir selalu ditambahkan guna memperbaiki rasa, tekstur, serta umur simpan produk makanan dan minuman tersebut.

Meski sering kali ditulis dengan nama yang berbeda, tapi penting bagi kita untuk tetap mengetahui apa saja nama lain dari gula.

Dilansir dari laman Healthline, setidaknya ada sekitar 56 jenis nama lain gula yang kerap muncul pada label kemasan makanan.

Namun, beberapa yang tertera di bawah ini merupakan yang paling umum ditemui:

Baca Juga: Syukur Bisa Lepas dari Skincare! Flek Hitam Hilang Cuma Dioles Gula Pasir dengan Cara Ini, Hasilnya Bikin Pangling Satu Komplek

Bagaimana cara mengetahui adanya gula tambahan pada produk makanan dan minuman?

Bagi yang sedang mengurangi konsumsi gula, kandungan gula yang tidak diketahui di dalam produk makanan dan minuman kemasan bisa mengacaukan rencana kesehatan.

Baca Juga: Cara Membedakan Gula Aren dan Gula Kelapa, Serupa Tapi Tak Sama

Beberapa cara sederhana berikut ini bisa membantu mendeteksi jenis gula dan berapa banyak jumlahnya:

1. Cek kandungan gula

Tidak semua produk makanan minuman kemasan mencantumkan dengan jelas kandungan gula pada nutrition facts atau informasi nilai gizi, seperti pada label nutrition facts di atas.

Baca Juga: Hati-hati, 5 Buah Ini Ternyata Mengandung Gula Tinggi, Apa Saja?

Kebanyakan produk umumnya hanya menampilkan angka Total Carbohydrate.

Artikel ini akan berlanjut setelah video berikut ini:

Solusinya, Anda bisa periksa komposisi bahan seperti pada langkah berikutnya.

2. Periksa semua komposisi bahan

Untuk mengetahui kandungan gula di dalam suatu produk makanan atau minuman, cara selanjutnya adalah dengan memeriksa daftar komposisi bahan.

Semakin tinggi kandungan suatu bahan, umumnya diletakkan di awal urutan dari komposisi bahan.

Jadi apabila kamu tidak menemukan informasi total gula pada nutrition facts, namun gula dituliskan paling awal atau di urutan-urutan awal pada komposisi bahan atau ingredients, maka berarti kandungan gula dalam produk tersebut cukup banyak.

Baca Juga: Termasuk Jus Buah, Daftar Makanan dan Minuman ini Ternyata Bisa Sebabkan Penyakit Otak yang Dialami Para Artis

Selain itu, temukan apakah ‘gula’ ataupun ‘nama gula lainnya’ tertera dalam daftar.

Semakin banyak nama lain gula yang muncul, maka semakin tinggi pula kandungan gula dalam produk tersebut.

3. Bandingkan produk

Setelah tahu jumlah serta kandungan gula apa saja yang ada dalam produk makanan dan minuman yang akan dibeli, selanjutnya coba bandingkan dengan beberapa produk lainnya guna mengetahui produk mana yang memiliki kandungan gula lebih sedikit.

Dengan mengetahui nama lain gula ini, bagi pengidap diabetes terutama bisa mencegah terjadinya hal yang tidak diinginkan.

Ingat pengobatan terbaik adalah pencegahan yang dilakukan sejak dini.

Semoga informasi ini bermanfaat.