Malam-malam Iseng Simpan Tumpukan Kulit Jeruk di Dekat Jendela, Bangun Pagi Kaget Sudah Dapat Perubahan ini, Ajaib!

By Ulfa, Rabu, 17 Agustus 2022 | 18:50 WIB
manfaat taruh kulit jeruk di jendela, coba yuk! (Kolase joybileefarm.com dan theconversation.com)

Kemudian isi dengan cuka putih hingga penuh, dan diamkan larutan berada di tempat dingin dan gelap selama 2 minggu.

Setelah dua minggu keluarkan kulit jeruk.

Gunakan saringan agar cairan bisa bersih dari residu kulit jeruk.

Setiap kali akan menggunakannya untuk membersihkan kaca atau permukaan perabotan di dalam rumah, campur larutan cuka dan kulit jeruk dengan sedikit air dan masukkan ke botol semprot.

3. Mengharumkan lemari pendingin

Lemari pendingin mulai berbau tak sedap? Harumkan saja dengan kulit jeruk.

Letakkan kulit jeruk di dalam sebuah wadah, dan taburi dengan garam. Dilansir dari Reader's Digest, garam akan menyerap bau tak sedap dan kulit jeruk akan mengharumkan seisi kulkas.

4. Membersihkan perabotan dari stainless steel

Panci dan sendok stainless steel Anda mulai kusam? Segera ambil kulit jeruk dan gunakan untuk menggosok perabotan yang ada.

Minyak esensial dari kulit jeruk bisa membersihkan dan memberi kilap di permukaan perabotan dari stainless steel.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.

Baca Juga: Kulit Jeruk Jangan Langsung Dibuang, Coba Rebus dan Airnya Diminum, Pasti Setelahnya Takjub Rasakan Perubahan di Tubuh

5. Mengharumkan lemari pakaian

Lemari pakaian bisa berbau apek karena pengap.

Untuk menyegarkannya, letakkan beberapa potongan kulit jeruk ke kantung teh.

Kemudian gantungkan kantung teh di dalam lemari pakaian yang ada.

Aroma dari kulit jeruk akan dengan segera menyegarkan seisi lemari Anda.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul, Jangan Dibuang, Ini 7 Kegunaan Kulit Jeruk

Baca Juga: Bukan Pakai Perawatan Mahal, Bopeng Bisa Lenyap Tak Berbekas Cuma Modal Kulit Jeruk, Begini Caranya