Dibongkar Mantan Chef Restoran, Iseng Rendam Ikan di Susu Sebelum Masuk Penggorengan, Ibu Rumah Tangga Kaget Anaknya Jadi Lahap Makan

By Ulfa, Senin, 22 Agustus 2022 | 11:10 WIB
Manfaat rendam ikan dengan susu yang wajib kita ketahui (gambar ilustrasi) (relishfoodandlifewithjill)

"Kandungan asam pada jeruk nipis, air lemon, dan cuka, bila mengenai daging ikan malah akan mematikan bakteri.

Dan, lumuran jeruk nipis justru akan membuat ikan jadi 'matang'," terang Chef Arimbi Nimpuno saat demo masak Philips di Arimbi Kitchen.

Matang yang dimaksud bukan matang seperti habis dimasak, melainkan siap dimakan seperti makanan sashimi.

Penggunaan air jeruk nipis sebenarnya masih tetap bisa digunakan untuk meminimalisir bau amis, tapi saat perendaman jangan terlalu lama.

"Dibanding jeruk nipis, saya lebih memilih pakai susu segar untuk menghilangkan amis seafood," tambahnya.

Cara Rendam Ikan dengan Susu Sebelum Dimasak

Caranya, bersihkan ikan kemudian direndam dengan menggunakan susu cair segar selama beberapa menit.

Setelah direndam dan dibilas, ikan pun siap diolah.

Bahan Lain Untuk Mengilangkan Bau Amis

Dalam artikel Kompas.com (20/04/2017), Corporate Chef Parador Hotels & Resorts Gatot Susanto menjelaskan bahwa bau ikan bisa dihilangkan menggunakan perasan jeruk nipis atau lemon.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.