Tiap Makan Pasti Ketagihan, Begini Cara Bikin Sambal Ijo ala Rumah Makan Padang yang Enak Banget, Cuma 1 Tips Ini Kuncinya

By Amelia Pertamasari, Kamis, 8 September 2022 | 11:50 WIB
Tips membuat sambal ijo ala rumah makan padang yang nagih banget. (Kompas.com)

Tips Membuat Sambal Ijo ala Rumah Makan Padang

Berikut tips menghilangkan bau langu pada cabai hijau yang dapat kamu coba. Bekal bikin sambal dan ayam lado hijau yang enak.

1. Pilih cabai hijau segar yang sudah matang

Untuk membuat aneka olahan cabai hijau yang lezat, kamu harus mengggunakan cabai hijau segar yang sudah matang sempurna.

Dilansir dari Bon Appetit, cabai hijau yang bagus umumnya akan berwarna hijau pekat dan mengilat.

Saat dipegang cabai hijau pun terasa keras dan renyah.

Hindari memilih cabai hijau yang sudah berkerut dan menghitam, karena ini merupakan tanda bahwa cabai sudah layu.

2. Potong cabai sebelum dimasak

Sebelum diolah cabai hijau sebaiknya dipotong terlebih dulu.

Bisa dipotong serong, iris tipis, atau bulat sesuai selera.

Cabai yang dipotong lebih mudah menyerap air atau minyak saat dipanaskan, sehingga dapat membuat bau langunya hilang.

Baca Juga: Dibocorkan Tukang Masak Warung Padang, Begini Rahasia Sambal Hijau Pedas dan Gurihnya Nendang, 1 Bahan ini Jadi Rahasianya