Isian nasi liwet solo sangat berbeda dengan nasi liwet sunda yang umumnya kering dan tak berkuah.
Isian nasi liwet solo berupa suwiran ayam, telur, dan tambahan lauk ayam rebus.
Proses pembuatan suwiran dan lauk ayam rebus seperti membuat ayam rebus biasa dengan bumbu kunyit.
Sementara telur rebus terdiri dari dua macam, yakni telur tim dan telur pindang.
Telur tim adalah putih telur yang dikukus, sementara telur pindang adalah telur utuh rebus yang dimasak dalam kecap.
4. Cara menyajikan nasi liwet Solo
Untuk menyajikan nasi liwet solo, nasi liwet diberi isian berupa suwiran ayam dan telur terlebih dahulu, baru diberi sayur labu siam dan areh santan.
Barulah diberi tambahan lauk sesuai selera dan siap disajikan.