Selain itu, ikan sarden adalah sumber asam lemak omega-3 yang telah terbukti dapat memberikan banyak manfaat kesehatan, seperti mengurangi peradangan dan meningkatkan kesehatan jantung.
3. Daging sapi
Daging sapi termasuk bahan makanan yang mengandung vitamin B12 tinggi.
Dalam 190 gram daging sapi, setidaknya terkandung vitamin B12 yang mampu menyediakan kebutuhan vitamin B12 hingga 467 persen.
Selain itu, daging sapi juga mengandung banyak nutrisi lain, seperti vitamin B2, vitamin B3, vitamin B6, selenium dan seng yang berguna untuk menunjang fungsi tubuh.
Jika Anda mencari konsentrasi vitamin B12 yang lebih tinggi pada daging sapi, disarankan untuk memilih potongan daging rendah lemak.
4. Tuna
Ikan tuna termasuk makanan mengandung vitamin B12 tinggi.
Ikan tuna mengandung vitamin B12 konsentrasi tinggi, terutama di otot-otot tepat di bawah kulit, yang dikenal sebagai otot gelap.
Satu porsi 3,5 ons (100 gram) ikan tuna yang dimasak dapat mengandung vitamin B12 hingga 453 persen dari kebutuhan vitamin B12 harian.
Selain vitamin B12, ikan tuna juga kaya akan protein tanpa lemak, fosfor, selenium, dan vitamin A, dan vitamin B3.
Tuna kalengan juga mengandung jumlah vitamin B12 yang layak.
Bahkan, ikan tuna kaleng (165 gram) bisa mengandung vitamin B12 hingga 115 persen dari kebutuhan vitamin B12 harian.