Melansir dari Kompas.com, setidaknya ada 3 risiko hamil di usia 40 tahun ke atas yang perlu dipertimbangkan.
1. Badan kurang bugar
Dilansir dari Healthline, beberapa ibu hamil di usia 40 tahun ke atas cenderung kurang bugar.
Wanita yang hamil ketika usianya tidak lagi muda juga relatif mudah lelah, sensitif terhadap nyeri, dan lebih merasakan ketidaknyamanan selama kehamilan.
Namun, risiko kesehatan ini bisa diantisipasi, asalkan ibu hamil di usia 40 tahun ke atas menjalankan gaya hidup sehat, rajin berolahraga, dan aktif bergerak.
2. Rentan terkena penyakit kronis
Ibu hamil di usia 40 tahun ke atas lebih berisiko terkena penyakit kronis.
Swperti diabetes, tekanan darah tinggi, atau penyakit tiroid.
Beberapa penyakit kronis tersebut dapat meningkatkan risiko keguguran, preeklamsia, atau bayi lahir prematur.
Jika ibu hamil memiliki penyakit kronis sebelum hamil, ada baiknya untuk berkonsultasi ke dokter, mengelola penyakit dengan baik, dan memastikan tubuh fit sebelum menjalani kehamilan.