Keinginan Venna Melinda Punya Anak di Usia Kepala 5 sempat Banjir Cibiran, Ternyata Ini 3 Risiko Hamil di Usia 40 Tahun ke Atas

By Hani Arifah, Kamis, 24 November 2022 | 15:10 WIB
Venna Melinda sempat dinyinyiri gegara ingin punya anak di usia 50 tahun, ini sederet risiko hamil di usia 40 tahun ke atas. ()

3. Risiko melahirkan anak down syndrome meningkat

Baca Juga: Memang Enak dan Sehat Sih, tapi Jangan Makan Kacang Jenis Ini Dulu saat Program Hamil Kalau Pengen Cepet Punya Anak

Setiap ibu hamil sebaiknya menjalani tes genetik sebelum menjalani program kehamilan atau sebelum hamil, termasuk ibu hamil.

Salah satu tujuannya untuk menakar faktor risiko down syndrome pada bakal janin yang dikandung kelak.

Menurut National Down Syndrome Society, ibu hamil usia 40 tahun ke atas memiliki peluang 1 dari 100 melahirkan bayi dengan down syndrome.

Angkanya melonjak jadi 1 dari 10 pada usia 49 tahun.

Kendati demikian, ada kok beberapa artis yang berhasil melahirkan di usia 40 tahun ke atas.

Meski prosesnya memang terbilang sulit dan penuh risiko seperti yang dialami artis cantik Paramitha Rusady.

Melansir dari Kompas.com, dari pernikahannya dengan Nenad Bago, aktris peran dan penyanyi ini melahirkan anak pertama ketika usianya memasuki 41 tahun.

Anaknya tersebut kemudian diberi nama Adrian Tegar Maharaja Bago.

Paramitha Rusady sampai koma usai melahirkan putranya di usia 41 tahun.

Ardian lahir dengan perjuangan yang hampir merenggut nyawa Paramitha Rusady.