Tolong Dicatat! Buah Mangga Matang Jangan Sekali-kali Disimpan di Kulkas, Efeknya Bikin Sekeluarga Merugi Kalau Masih Ngeyel

By Amelia Pertamasari, Minggu, 27 November 2022 | 07:00 WIB
Buah yang sebaiknya tidak disimpan di kulkas. (Kompas)

SajianSedap.com - Buah-buahan adalah makanan yang bergizi dan menyehatkan tubuh.

Di Indonesia dengan musim tropis, beragam tanaman buah tumbuh subur.

Salah satunya adalah buah mangga, yang termasuk sebagai buah tropis lima besar teratas.

Mangga hanya mengalami satu kali musim panen per tahun. Namun, buahnya kerap ditemui hampir sepanjang tahun di pasaran, tidak mengenal waktu.

Musim mangga biasanya tiba setiap akhir hingga awal tahun, seperti saat ini.

Karena sedang musim, harga buah mangga biasanya dibanderol dengan harga murah.

Jadi banyak orang membeli buah mangga dalam jumlah yang tak sedikit.

Baik buah mangga mentah atau matang, keduanya cukup laris di pasaran di musim buah seperti sekarang.

Untuk stok di rumah, biasanya mangga akan disimpan di kulkas dengan harapan lebih awet.

Namun sebenarnya buah mangga yang matang tak boleh disimpan di kulkas.

Apa alasannya? Simak berikut ini.

Baca Juga: Salah Simpan Jadi Hitam, Cara Menyimpan Terong Ungu Supaya Tidak Menghitam Ternyata Pakai Lemon!

Buah yang Tidak Perlu Disimpan di Kulkas

Berikut beberapa buah yang tidak perlu disimpan di kulkas:

1. Buah-buahan tropis

Buah-buahan tropis, seperti kiwi, mangga, dan nanas, tumbuh di wilayah hangat dan membenci dingin.

Untuk itu, kiwi, mangga, dan nanas utuh termasuk buah yang tidak perlu disimpan di kulkas.

Pasalnya, buah ini akan mudah menghitam dan busuk jika disimpan di tempat yang dingin seperti kulkas.

Jika tidak akan memakannya dalam waktu dua hingga tiga hari setelah dibawa ke rumah, potong buah dan masukkan ke dalam wadah kedap udara.

Kemudian, taruh di freezer agar bisa bertahan lama, bahkan hingga satu tahun.

2. Alpukat

Alpukat adalah salah satu buah yang tidak perlu disimpan di kulkas.

Menurut Prevention, buah dengan daging berwarna hijau ini akan menciut jika diletakkan di kulkas dan lebih baik diletakkan di suhu kamar.

Baca Juga: Cara Menyimpan Udang Beku agar Tetap Segar dan Tidak Bau, Jangan Lakukan Kebiasaan Ini Sebelum Masuk Kulkas

Setelah matang, alpukat harus segera dikonsumsi. Sebab, memar sekecil apapun -termasuk yang didapat selama proses pengiriman, bisa menyebabkan buah cepat rusak, sekalipun alpukat disimpan di dalam kulkas.

Namun, alpukat yang sudah sangat matang sekalipun masih bisa diolah menjadi berbagai menu.

3. Pisang

Sebagian orang menaruh buah ini di kulkas. Padahal, pisang juga menjadi salah satu buah yang tidak perlu disimpan di kulkas.

Pisang tidak menyukai dingin dan tidak akan matang ketika disimpan di dalam kulkas.

Hawa dingin kulkas juga bisa mengubah kulit pisang menjadi kecokelatan sebelum waktunya, meskipun dagingnya mungkin masih enak untuk dimakan.

4. Buah-buahan sitrus 

Buah-buahan sitrus seperti jeruk, limau, lemon, dan jeruk Bali ternyata juga termasuk buah yang tidak perlu disimpan di kulkas.

Buah berair ini paling baik disimpan di keranjang buah di atas meja.

Jika berencana tidak memakannya selama beberapa minggu, simpan jeruk di tempat yang sejuk, kering, dan berventilasi baik, seperti lemari, agar buah bisa tetap dalam kondisi baik hingga kita mengonsumsinya.

5. Melon dan semangka

Baca Juga: Jadi Rahasia Pedagang Beras Bertahun-tahun, Kalau Mau Simpan Beras Coba Tambahkan 2 Butir Bumbu Dapur Ini, Hasilnya Bebas Kutu dan Bau Apek Berbulan-bulan

Melon dan semangka tinggi akan antioksidan, seperti vitamin C, zeaxanthin, likopen, dan beta karoten yang dapat menetralkan radikal bebas perusak sel tubuh.

Udara dingin bisa memecah antioksidan halus dari buah tersebut. Untuk itu, melon dan semangka utuh termasuk buah yang tidak perlu disimpan di kulkas.

Namun, jika sudah dipotong, buah-buahan ini tetap perlu disimpan di kulkas agar lebih bertahan lama.

Tips Menyimpan Buah: Hindari mencuci buah 

Apabila menyimpan buah di dalam kulkas, sebaiknya hindari mencuci buah.

Mencuci buah sebelum menyimpannya di kulkas dapat membuat buah menjadi lembap dan mempercepat pertumbuhan bakteri sehingga buah menjadi lebih cepat busuk. 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Jangan Simpan 6 Jenis Buah Ini di Kulkas