Tak Perlu Beli Baru, Loyang Kue Berkarat Bisa Kinclong Seperti Baru Cuma Dicuci dengan 1 Bahan Ini, Contek Caranya

By Amelia Pertamasari, Sabtu, 26 November 2022 | 10:40 WIB
Cara membersihkan loyang kue berkarat. (Kompas)

3. Didihkan air dan soda kue

Alat masak stainless steel sulit dibersihkan dari noda besar dan keras.

Hal tersebut bisa diatasi dengan cara menambahkan soda kue dan secangkir air ke dalam panci, tutup lalu didihkan.

Saat mendidih dan menguap, soda kue akan menyebar serta menempel pada area noda.

Kemudian mulai gosok dengan spons atau sikat, pakailah sarung tangan dan handuk untuk memegang panci panas. Bilas dan keringkan alat masak setelah suhunya turun.

4. Rebus air dan soda kue lebih lama

Siapkan panci besar dibanding peralatan stainless steel untuk merebus dan merendamnya. Tambahkan satu cangkir soda kue dan air secukupnya untuk merendam.

Masukkan alat stainless steel yang akan dibersihkan. Didihkan menggunakan api kecil selama 15 hingga 30 menit.

Putar dan balik alat masak agar semua sisi terkena air mendidih secara merata. Nantinya residu berwarna coklat akan mengelupas.

Setelah itu, angkat alat masak lalu bikin campuran air dan soda kue untuk membantu menghilangkan noda.

Gosok dengan cepat ketika masih panas, pegang panci dengan handuk. Bilas bersih setelah suhu ruang, keringkan.

Baca Juga: Tak Perlu Beli Baru, Parutan Kotor dan Berkarat Bisa Kinclong Seperti Baru Lagi Kalau Direndam 1 Bahan Dapur Ini, Coba Tiru deh