SajianSedap.com - Sase Lovers di rumah punya tanaman cabai?
Tentu kalau punya akan sangat menyenangkan sekali.
Bagaimana tidak, tanaman cabai akan berbuah dan bisa menghemat pengeluaran.
Namun menanam cabai juga gampang-gampang susah.
Terkadang tanaman menjadi layu tanpa sebab yang jelas.
Kalau sudah begini, Anda bisa menyegarkan tanaman cabai yang layu dengan bahan murah.
Cara Menyegarkan Tanaman Cabai dengan Bawang
Yap, bahan yang dimaksud adalah bawang.
Anda bisa memakai 2 jenis bawang yaitu bawang merah dan bawang putih.
Dikutip dari kanal Youtube Tanaman Rumah, bawang merah dan bawang putih yang dicampur bisa menjadi obat mujarab untuk membuat tanaman cabai yang layu menjadi segar lagi.
Cara memakainya juga sangat mudah.
Yuk ikuti langkah berikut ini.
Baca Juga: Cara Membuat Sambal Ulek Tahan Lama Sampai Berbulan-Bulan, Bakal Hemat Tidak Perlu Beli Cabai