Trik Membuat Ayam Tulang Lunak yang Tidak Hancur, untuk Sajian Kumpul Tahun Baru

By Idam Rosyda, Jumat, 23 Desember 2022 | 09:10 WIB
Cara membuat ayam goreng tulang lunak (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Olahan ayam merupakan salah satu makanan yang menjadi favorit banyak orang.

Salah satu olahan ayam yang cukup populer adalah ayam tulang lunak.

Biasanya ayam tulang lunak ini diolah menjadi ayam goreng.

Tentu saja karena tulangnya lunak, makan Anda bisa memakan bagian tulangnya.

Namun untuk mengolah ayam tulang lunak ini tidka bisa asal.

Pasalnya jiak terllau empuk makan tulang akan cenderung hancur, begitu pula dengan daging ayam yang tidak lagi bertekstur..

Nah berikut ini cara membuat ayam goreng tulang lunak yang bisa Anda coba.

Sebelum memasak Anda membutuhkan panci presto untuk membuat ayam tulang lunak yang enak dan tidak hancur.

Gunakan juga air kelapa saat merebus ayam agar dagingnya empuk.

Buku "100 Resep Ayam Goreng Terfavorit untuk Usaha Boga" oleh Dapur Alma terbitan Gramedia Pustaka Utama membagikan cara bikin ayam goreng tulang lunak.

Siapkan 1 ekor ayam, 50 gram gula merah, sisir halus, 1 sdm air asam jawa kental, 2 liter air kelapa, 5 lembar daun salam, 4 cm lengkuas, memarkan  dan minyak goreng secukupnya.

Baca Juga: Cara Masak Ayam Goreng Tepung yang Renyah dan Matang Sempurna, Kuncinya Ada Di Kompor