Trik Menyimpan Jagung untuk Stok Masak, Bisa Awet sampai Setahun

By Gusthia Sasky T, Sabtu, 21 Januari 2023 | 18:40 WIB
Trik menyimpan jagung untuk stok masak (Adobe stock)

SajianSedap.com - Banyak orang yang suka membeli jagung ya.

Nah, biasanya jagung sering jadi bahan masak nih.

Maka itu kalau beli jagung kita pasti beli lebih dari 1.

Nah, kalau Anda punya banyak stok jagung mending simak gimana trik menyimpan jagung untuk stok masak.

Rupanya trik menyimpan jagung untuk stok masak dapat membuat jagung tetap segar.

Bahkan trik menyimpan jagung untuk stok masak bisa bikin jagung awet sampai setahun.

Kalau jagung awet tentu kita jadi gak perlu beli terus ya.

Trik Menyimpan Jagung untuk Stok Masak

Dilansir dari Allrecipes.com ada trik menyimpan jagung agar tetap bisa awet.

1. Kupas jagung

Lepaskan kulit dan bulu jagung terlebih dahulu.

Jika perlu, gunakan sikat sayur yang lembut untuk menghilangkan bulu jagung yang tersisa.

2. Rebus jagung

Jika sudah bersih, saatnya kita rebus jagung.

Baca Juga: Resep Tumis Sawi Keriting Jagung Manis, Menu Tumisan Gurih Dan Praktis Untuk Pelengkap Makan Malam

Isi panci besar dengan air dan didihkan.

Menggunakan penjepit, masukan jagung ke dalam panci dan didihkan selama 4 menit.

Proses ini membantu menjaga tekstur dan rasa manis jagung dengan memecah jagung dari waktu ke waktu.

Ternyata jagung bisa awet sampai 1 tahun kalau disimpan dengan benar.

3. Masukan jagung ke air es

Untuk mencegah jagung terlalu matang, segera masukkan jagung ke dalam semangkuk air es.

Kemudian, taruh jagung di atas loyang dan pindahkan ke lemari es hingga benar-benar dingin.

4. Bungkus jagung

Jika jagung sudah dingin, saatnya kita bungkus jagung.

Masukkan jagung yang sudah didinginkan ke dalam kantong zip-top berkualitas tinggi.

Gunakan spidol untuk memberi label pada setiap kantong dengan tanggal beku dan simpan di dalam freezer hingga 12 bulan.

Nah itu dia trik menyimpan jagung untuk stok masak.

Mudah sekali bukan?

Baca Juga: Resep Bakwan Kentang Dan Jagung, Menu Pelengkap Sederhana Dengan Rasa Lezat Dan Mengenyangkan

Jadi agar stok jagung Anda bisa awet, langsung praktikan trik tadi ya.

Selamat mencoba Saselovers!

Baca Juga: Cara Membersihkan Rambut Jagung untuk Pemula, Bisa Dicoba Pakai Sikat Gigi

Artikel ini telah tayang di AllRecipes.com dengan judul, How to Freeze Corn on the Cob