SajianSedap.com - Udang merupakan salah satu makanan laut yang bergizi dan baik untuk kesehatan manusia.
Kandungan gizinya yang tinggi juga sama baiknya dengan suplemen dan vitamin.
Selain itu beragam jenis olahan udang juga sangat nikmat, sebut saja bakwan udang.
Bakwan yang berisi udang dan sayuran ini digoreng garing dengan topping udang utuh.
Renyah enak dinikmati hangat saat makan berat atau sekedar untuk camilan.
Untuk membuat bakwan udang pun caranya cukup mudah, sama seperti pembuatan bakwan lainnya.
Namun yang perlu diperhatikan adalah bagaimana membuat bakwan tetap renyah tahan lama.
Sebab kenikmatan dari renyah dan kriuk bakwan memberikan nikmat dan nagih.
Untuk membuat bakwan udang yang renyah tahan lama, berikut ini ada tipsnya untuk Anda coba.
Tips Membuat Bakwan Udang yang Renyah Tahan Lama
Simak penjelasan seputar cara membuat bakwan udang renyah agar bentuknya bulat rapi di rumah.
Cocok jadi lauk makan atau camilan dengan saus cocolan.
1. Rendam sendok sayur dalam minyak goreng
Untuk membuat bakwan, biasanya digunakan sendok agar hasil bakwan bulat sempurna.
Penggunaannya perlu diperhatikan agar menghasilkan bakwan udang yang cantik.
Dilansir dari buku "80 Resep Asian Food Ala@Dada.Tastes" (2020) oleh Linda Wirawan terbitan PT Gramedia Pustaka Utama, sendok sayur yang akan digunakan untuk mencetak adonan bakwan udang harus direndam dalam minyak selama lima menit.
Hal tersebut agar waktu menggoreng adonan tidak melekat di sendok sayur.
2. Goreng dengan api sedang
Pada saat proses goreng bakwan udang, pastikan kamu menggunakan api sedang agar adonan tidak cepat hangus.
Selain itu, adonan bakwan udang yang bulat akan matang secara merata.
3. Keringkan udang terlebih dahulu
Sebelum menggunakannya, pastikan udang dalam keadaan dikeringkan terlebih dahulu.
Pakai lap tisu dapur dan usap udang sampai kering.
Hal ini agar air dalam udang tidak memercikkan minyak panas saat digoreng.
4. Gunakan kuning telur
Kamu bisa menggunakan kuning telur sebagai bahan tambahan adonan bakwan agar lebih renyah dan gurih.
Namun, pastikan kamu menggunakannya dengan takaran yang sesuai agar tidak terlalu basah.
Baca Juga: Tips Masak Tumis Bunga Pepaya Agar Tidak Pahit Seenak Buatan Warteg, Cuma Perlu Gunakan Garam
Tips: Kepala Udang Harus Dibersihkan
Kepala adalah bagian limbah udang dan mengakumulasi banyak logam berat seperti arsenik.
Untuk wanita hamil, toksisitas logam berat arsenik seringkali sangat kuat, menelan banyak dapat menyebabkan malformasi janin atau keguguran.
Udang besar perlu dibersihkan, buang kepalanya untuk memastikan keamanannya.
Saat membeli udang, Anda harus memperhatikan bagian kepalanya.
Jika kepala udang berubah menjadi hitam, ada kemungkinan kontaminasi logam, zat beracun, parasit.
Selain itu, banyak ibu rumah tangga juga menggiling cangkang udang untuk memasak sup karena, namun menurut ahli gizi, cangkang udang juga harus dibatasi untuk dimakan karena cukup sulit dicerna.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 4 Cara Membuat Bakwan Udang Renyah, Bentuknya Bulat Rapi