Tips Goreng Pempek Beku agar Tetap Kenyal, Kuncinya Jangan Sampai Lakukan 1 Hal Ini Saat Dimasak

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Minggu, 29 Januari 2023 | 12:25 WIB
Pempek beku seenak yang fresh kalau dimasak dengan cara seperti ini (SHUTTERSTOCK/Edgunn)

SajianSedap.com - Makanan khas Palembang yang satu ini memang sangat terkenal.

Pempek menjadi makanan khas yang hampir disukai semua orang Indonesia.

Rasanya juga sangat unik.

Adonan pempeknya terbuat dari tepung dan campuran ikan yang sangat gurih.

Kemudian pempek akan disiram dengan kuah cuko yang asam manis.

Karena saking nikmatnya, banyak yang menjual pempek beku.

Biar pempeknya seenak yang masih fresh, Anda bisa menggorengnya dengan cara seperti ini.

Tips Goreng Pempek Beku agar Tetap Kenyal

1. Cairkan dulu di suhu ruang

Pempek beku memiliki tekstur yang keras dan terkadang menempel satu dengan lainnya.

Anda perlu mencairkan pempek beku terlebih dulu di suhu ruang agar lebih lunak.

Tujuannya tentu agar makanan ini tidak menempel saat digoreng.

Baca Juga: Rahasia Buat Pempek Tidak Keras ala Pedagang, Ternyata Bahan Tidak jadi Masalah Hanya Harus Tahu 1 Tips Sepele Ini

Pempek beku bisa seenak yang fresh kalau dicairkan terlebih dahulu