1. Asam lambung
Dilansir dari Kompas, jika Anda mengidap gastroesophageal reflux disease (GERD), dokter mungkin mengajurkan untuk menghindari jenis makanan tertentu untuk mencegah asam lambung naik.
Salah satu makanan yang sering disarankan untuk dihindari itu adalah nanas. Sejumlah ahli berpendapat nanas bersifat asam sehingga dapat memicu naiknya asam lambung.
Skala pH nanas biasanya di antara 3 hingga 4, artinya buah ini bersifat sangat asam.
2. Diabetes
Dilansir dari StyleCraze, konsumsi nanas yang berlebihan dapat meningkatkan kadar gula darah pada individu yang rentan. Ini jelas menimbulkan komplikasi.
Nanas adalah salah satu buah yang mengandung glukosa dan gula sukrosa. Dan karena ini, mereka dapat meningkatkan kadar gula darah dalam tubuh.
Sebagian besar buah mengandung karbohidrat dan ini juga dapat meningkatkan kadar gula darah dengan 1/2 cangkir nanas mengandung 15 gram karbohidrat.
3. Alergi
Nanas memiliki sifat 'melembutkan daging', yang dapat memicu reaksi alergi, termasuk menyebabkan alergi lateks pada beberapa orang.
Melansir Healthline, gejala alergi nanas yakni lidah dan tenggorokan terasa gatal, biduran, sakit perut, muntah, dan diare.
Reaksi alergi nanas biasanya muncul selang beberapa saat setelah seseorang makan nanas.
Gejala alergi nanas yang parah bisa berupa pembengkakan wajah, lidah, tenggorokan, sampai bibir.
Selain itu, penderita juga bisa mengalami kemerahan di seluruh wajah, sembelit, sinus, ada rasa logam di mulut, pusing, pingsan, sampai syok.
Baca Juga: 7 Minuman yang Dapat Menurunkan Asam Lambung, Redakan Rasa Ketidaknyamanan Perut Seketika