SajianSedap.com - Diketahui memang banyak makanan Indonesia yang menggunakan santan ya.
Nah, masakan yang menggunakan santan memang enak.
Namun, walau enak konsumsi makanan yang mengandung santan juga gak bagus loh.
Sebab kebanyakan konsumsi masakan yang mengandung santan bisa bikin kolesterol naik.
Tapi sebenarnya Anda bisa coba masak santan dengan 3 cara ini loh.
Ya, masak santan dengan 3 cara ini bisa bikin makanan jadi tetap aman buat tubuh.
Sehingga, Anda gak perlu takut kolesterol jadi kambuh.
Masak Santan yang Aman
Ahli Gizi RS Indriati Solo Baru, Rista Yulianti Mataputun, S.Gz, menjelaskan santan termasuk bahan makanan sumber lemak.
Jadi jika dikonsumsi secara berlebihan, air perahan kelapa ini bukan tidak mungkin lama kelamaan bisa meningkatkan kadar lemak darah dan membuat kegemukan tentunya.
“Konsumsi santan secara berlebih tentu tidak dianjurkan,” kata Rista saat berbincang dengan Kompas.com, Senin (27/4/2020).
1. Tidak dimasak lebih dari 3 menit
Dia menjelaskan santan sebenarnya masuk dalam kategori lemak baik.
Baca Juga: Tips Membuat Kolak Pisang Tanpa Santan untuk Takjil Menu Buka Puasa