SajianSedap.com - Resep Kering Kentang Kacang yang mudah dibuat ini adalah lauk kering dengan rasa super enak yang tak sulit dibuat.
Karena rasanya begitu mantap, menu praktis ini bisa jadi andalan untuk dihadirkan sebagai pelengkap menu lebaran nanti.
Saking enaknya, menu anti repot satu ini tidak mungkin bisa ditolak keluarga untuk disajikan sebagai menu pelengkap.
Waktu: 45 Menit
Sajian: 285 Gram
Bahan:350 gram kentang, iris halus, goreng kering100 gram kacang tanah, goreng3 buah cabai merah besar, tumbuk kasar2 siung bawang putih, iris tipis6 butir bawang merah, iris tipis2 lembar daun jeruk, iris tipis2 lembar daun salam2 cm lengkuas, memarkan35 gram gula merah sisir halus1 sendok teh garam1 sendok teh air asam, dari 1 sendok teh asam jawa, larutkan dalam 1 sendok makan air25 ml air1 sendok makan minyak untuk menumis
Cara Membuat Kering Kentang Kacang:
1. Panaskan minyak. Tumis bawang putih, bawang merah, daun jeruk, daun salam, lengkuas dan cabai sampai harum.
2. Masukkan gula merah, garam, air, air asam. Masak sampai kental.
3. Tambahkan kentang dan kacang tanah. Aduk rata.
Baca Juga: Menu Sahur : Resep Kering Kentang Serundeng Kari, Menu Sedap Untuk Teman Menyantap Hidangan Utama