Cuma 14 Menit, Cara Merebus Kacang Hijau agar Cepat Mekar Ini Jarang Ada yang Tahu, Hasilnya Gak Bakal Keras

By Idam Rosyda, Selasa, 2 Mei 2023 | 16:25 WIB
Cara merebus kacang hijau yang cepat dan empuk banget (tinyurbankitchen.com)

1. Rendam kacang hijau dengan air suhu ruang

Menurut Foodplace, kacang hijau yang sudah dicuci bersih sebaiknya direndam dulu di dalam air bersih suhu ruang selama setidaknya 15 menit.

Setelah itu, panaskan air di dalam panci sampai mendidih.

Masukkan kacang hijau dan rebus selama minimal tujuh menit dengan api sedang-tinggi.

Pastikan air rebusan tidak sampai menyusut terlalu banyak sebelum kacang hijau empuk.

2. Diamkan kacang hijau selama 30 menit

Setelah kacang hijau mendidih, matikan kompor.

cara merebus kacang hijau agar mekar

Biarkan panci tetap di atas kompor.

Kemudian, tutup panci.

Diamkan selama lebih kurang 30 menit.

Walau kompor sudah dimatikan tetapi uap panas tetap dapat mengempukkan kacang hijau.

3. Rebus kacang hijau selama 7 menit

Langkah selanjutnya adalah rebus kembali kacang hijau selama lebih kurang tujuh menit.

Baca Juga: Semua Orang Belum Tahu, Rahasia Rebus Ubi Jalar Agar Tidak Benyek Ternyata Ada di Durasi, Set Timer Segini