Resep Lumpia Tiga Jamur, Camilan Renyah Dengan Isian Sedap Ini Bakal Jadi Rebutan Keluarga

By Dwi, Senin, 8 Mei 2023 | 12:00 WIB
Resep Lumpia Tiga Jamur Adalah Camilan Simple yang Jadi Favorit Banyak Orang (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Lumpia Tiga Jamur ini adalah camilan renyah dengan kreasi isian yang tak biasa.

Begitu disajikan, camilan praktis dengan tekstur renyah ini bakal jadi rebutan keluarga.

Ngemil saat bersantai bersama keluarga di saat santai jadi terasa kurang lengkap tanpa camilan favorit keluarga yang renyah dan enak ini.

Waktu: 45 Menit

Sajian: 15 Buah

Bahan:15 lembar kulit lumpia ukuran sedang

Bahan Isi:3 siung bawang putih, diiris3 siung bawang merah, diiris2 butir telur, dikocok lepas100 gram bengkuang, dipotong kotak kecil150 gram jamur tiram, disuwir3 buah jamur kuping, diseduh, diiris100 gram jamur kaleng, diiris1 sendok teh kecap asin1/2 sendok makan kecap manis1/2 sendok teh garam1/4 sendok teh merica bubuk1/2 sendok teh gula pasir3 batang daun bawang kecil, diiris1 sendok makan minyak goreng untuk menumis

Cara Membuat Lumpia Tiga Jamur:

1. Isi, tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum. Sisihkan dipinggir wajan. Masukkan telur. Aduk sampai berbutir.

2. Masukkan jamur dan bengkuang. Tumis sampai harum. Masukkan kecap asin, kecap manis, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata sampai meresap. Tambahkan daun bawang. Aduk rata.

3. Ambil selembar kulit. Beri isi. Lipat kiri kanan, gulung dan rekatkan dengan putih telur.

4. Goreng didalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang.