Cara Membuat QRIS untuk Usaha Warung Makan, Tak Perlu Khawatir lagi Kalau Ada Pelanggan yang Mau Ngutang

By Raka, Sabtu, 20 Mei 2023 | 07:10 WIB
Langkah-langkah membuat QRIS untuk usaha warung makan (Manado Post)

SajianSedap.com - Kemajuan teknologi membuat metode pembayaran kian mudah.

Salah satunya kehadiran metode QRIS.

QRIS merupakan metode pembayaran semua E-Wallet dengan berbentuk QR code.

Para pelaku usaha warung makan pun sudah menyiapkan metode ini bagi pelanggan yang tak cukup membawa uang cash.

Jika biasanya kita harus meminta nomor rekening, QRIS memudahkan siapapun melakukan pembayaran tanpa terkena biaya transfer.

Tapi masih banyak para pelaku usaha terutam UMKM menggunakan metode ini.

Padahal untuk membuat cukup mudah dan bisa dilakukan langsung dengan handphone.

Langkah-langkah Membuat QRIS dengan Mudah

Melansir qris.id, untuk mendapatkan QRIS harus melalui step by step yang benar agar data diterima dan bisa mendaptakan QRIS dan siap digunakan.

1. Kunjungi Website & Registrasi

- Langkah awal untuk mendaptakan QRIS dengan mengakses website www.qris.id dan memahami informasi yang diberikan dan melakukan pendaftaran di halaman Registrasi QRIS.

- Setelah mendaptkan informasi tentang QRIS klik tombol daftar QRIS atau akses www.qris.id/register

- Pilih jenis bisnis sesuai dengan bidang Anda dan lakukan pengisian form.

Baca Juga: Cara Membuat Sendok dan Garpu Makan Jadi Lebih Mengkilap, Cukup dengan Trik Ini Jadi Seperti Baru Lagi