Jangan Langsung Dibuang, Parutan Berkarat Bisa Dibersihkan Pakai 1 Bahan Dapur Ini Agar Kembali Bersih dan Aman Dipakai

By Amelia Pertamasari, Sabtu, 3 Juni 2023 | 14:40 WIB
Cara menghilangkan karat pada parutan dengan bahan dapur. (WorthPoint)

SajianSedap.com - Parutan makanan adalah salah satu peralatan dapur yang memiliki berbagai fungsi penting dalam proses memasak dan menyiapkan makanan.

Fungsi utama parutan makanan adalah untuk memarut bahan makanan seperti sayuran, buah-buahan, keju, atau rempah-rempah.

Parutan ini memungkinkan kita untuk menghasilkan tekstur yang halus atau kasar tergantung pada kebutuhan resep.

Dengan menggunakan parutan makanan yang tepat, kita dapat dengan mudah menciptakan tekstur, aroma, dan rasa yang diinginkan dalam hidangan kita.

Sayangnya parutan juga dapat menyebabkan masalah ketika itu berkarat.

Penyebab karat bisa terjadi karena kualitas bahan parutan yang tidak cukup bagus, kelembaban, tidak dikeringkan dengan baik, dan kontaminasi bahan asam.

Parutan yang sudah menunjukkan noda bintik-bintik karat tidak boleh dipakai kembali karena dapat membahayakan untuk kesehatan.

Jika sudah begini, pilihan membuang parutan dan mengganti dengan barang yang baru mungkin dilakukan.

Tapi jangan terburu-buru, karena Anda sebenarnya bisa membersihkannya dengan mudah menggunakan bahan dapur saja seperti berikut ini. Yuk simak!

Cara Menghilangkan Karat pada Parutan

Untuk menghilangkan karat pada parutan, Anda cukup memanfaatkan cuka dengan cara yang cukup mudah namun sangat efektif.

Jadi simak berikut ini cara menghilangkan noda karat pada parutan.

Baca Juga: Rugi Sampai Berkarat, Begini Cara Tepat Membersihkan Parutan Besi dari Sisa Makanan Membandel Agar Benar-benar Bersih