1. Simpan di wadah kedap udara
Bahan pertama yang bisa kita siapakan adalah wadah kedap udara.
Ya, bawang putih yang sudah dikupas sebaiknya kita simpan di dalam wadah kedap udara atau kantung zip lock, nih.
Kemudian, simpan wadah tersebut di kulkas agar tahan lama.
Walau mungkin kehilangan aromanya, tapi bawang putih kupas biasanya dapat bertahan hingga satu minggu, loh!
2. Simpan dalam cuka
Ada cara lain untuk menyimpan bawang putih kupas agar tahan lama.
Caranya yakni dengan menyimpannya di cuka.
Kita bisa menggunakan baik cuka anggur atau cuka putih.
Bawang putih yang disimpan di cuka dapat diletakkan di suhu kamar ataupun di kulkas.
Jika ingin mempertahankan aromanya, buang bawang putih yang mulai berjamur agar tak menyebar ke umbi lainnya.
3. Bekukan di freezer
Jika ingin lebih awet bawang putih kupas dapat dicincang lalu disimpan di freezer.