Emak-emak Tolong Stop Lakukan Hal Ini saat Simpan Daging di Kulkas, Bukannya Awet Malah Bikin Nyawa Satu Keluarga Jadi Taruhan, Catat!

By Amelia Pertamasari, Selasa, 4 Juli 2023 | 15:10 WIB
Kesalahan menyimpan daging yang sebaiknya dihindari agar tetap terjaga kehigienisannya. (Electrolux Indonesia)

SajianSedap.com - Umat Islam baru saja merayakan Hari Raya Idul Adha 2023 atau lebaran kurban.

Pada lebaran ini, ada tradisi menyembelih daging kurban, biasanya berupa sapi dan kambing, yang hasilnya kemudian dibagikan kepada sesama.

Hasil sembelihan yang dibagikan berupa daging, organ dalam (jeroan), kulit dan tulang, hingga lemak.

Beberapa orang ada  yang langsung mengolahnya menjadi sajian Idul Adha yang lezat, namun sebagian juga ada yang menyimpannya jika tidak ingin segera mengolahnya.

Daging sendiri merupakan salah satu makanan yang bisa bertahan lama jika disimpan dengan benar.

Namun memang penyimpanan daging memerlukan perhatian khusus dalam hal penyimpanan dan umur simpannya.

Meskipun beberapa metode seperti pembekuan dapat memperpanjang umur simpan daging, tetapi dalam jangka waktu tertentu, daging tetap memiliki batas waktu dan dapat mengalami kerusakan.

Apalagi jika dalam penyimpanannya tidak menerapkan cara yang benar, membuatnya rusak dan bahkan bisa berbahaya dikonsumsi.

Nah Anda perlu tahu kesalahan menyimpan daging yang sebaiknya Anda hindari seperti berikut ini.

Kesalahan Menyimpan Daging

Dilansir dari Kompas.com, berikut ini beberapa kesalahan yang kerap kali dilakukan dalam menyimpan daging dalam kulkas.

Diharapkan untuk tak kembali melakukannya karena bisa berbahaya karena memungkingkan adanya kontaminasi silang. Yuk simak!

Baca Juga: Keliru Masih Pakai Plastik, Begini Cara Simpan Daging Kurban Supaya Awet Sampai Berbulan-bulan, Ibu-ibu Harus Tahu!