Cara Ampuh Membuat Sehat Dan Lezat Cuma Dengan Resep Oseng-Oseng Sayur Bumbu Bawang

By Dwi, Selasa, 11 Juli 2023 | 17:00 WIB
Contek Resep Oseng-Oseng Sayur Bumbu Bawang Ini Kalau Ingin Tahu Cara Ampuh Membuat Menu Sehat yang ENak (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Oseng-Oseng Sayur Bumbu Bawang bisa ditiru kalau butuh cara ampuh membuat menu sehat yang rasanya enak.

Saking enaknya, menu praktis satu ini bikin keluarga jadi semangat untuk menyantap sayuran.

Tertarik untuk lengkapi menu makan malam nanti dengan menghadirkan menu sehat yang enak dan sehat ini.

Waktu: 20 Menit

Sajian: 4 Porsi

Bahan:100 gram kembang kol, potong per kuntum100 gram wortel, potong serong100 gram kol, potong-potong100 gram sawi hijau, potong-potong8 butir bawang merah, iris halus2 siung bawang putih, iris halus1/4 sendok teh garam1/2 sendok teh kaldu ayam bubuk1/4 sendok teh merica bubuk100 ml air2 sendok makan minyak, untuk menumis

Cara Membuat Oseng-Oseng Sayur Bumbu Bawang:

1. Panaskan minyak, tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum.

2. Masukkan kembang kol, wortel, kol, dan sawi. Aduk hingga setengah layu.

3. Bubuhi garam, kaldu bubuk, dan merica. Aduk rata. Tuang air. Aduk sampai matang.

Baca Juga: Resep Tumis Bayam dan Taoge Enak Ini Ampuh Bikin Keluarga Suka Makan Sayur

 Baca Juga: Resep Tumis Sayur Ala Oriental, Menu Praktis Dan Sehat yang Rasanya Sedap Maksimal