Resep Sup Brokoli Jamur, Sup Bening Dengan Kuah Gurih Dan Menyehatkan

By Dwi, Jumat, 4 Agustus 2023 | 17:00 WIB
Resep Sup Brokoli Jamur, Menu Sehat Dengan Rasa Super Enak Untuk Pelengkap Makan Malam (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Sup Brokoli Jamur ini bisa ditiru kalau ingin mengolah sayuran menjadi hidangan yang bakal digemari keluarga.

Kita juga hanya butuh waktu 20 menit saja untuk bisa membuat menu simple yang enak dan sehat ini.

Dengan menu praktis ini, kita tak perlu takut repot lagi untuk menghadirkan menu pelengkap makan malam yang enak dan sehat. 

Waktu: 20 Menit

Sajian: 8 Porsi

Bahan:2 buah paha ayam fillet, potong kotak 2x2 cm2.500 ml air2 cm jahe, memarkan1 buah wortel, potong 1 cm1 tangkai seledri, ikat3 siung bawang putih, cincang1/2 buah bawang bombay, iris panjang2 butir cengkeh1 bonggol besar, brokoli, potong perkuntum150 gram jamur merang, potong 2 bagian3 buah jamur kuping, rendam, peras, potong-potong50 gram kapri2 1/2 sendok teh garam1/8 sendok teh merica bubuk1 sendok teh gula pasir1/2 sendok teh pala bubuk1 batang daun bawang, potong 1 cm1 sendok makan margarin untuk menumis

Cara Membuat Sup Brokoli Jamur:

1. Rebus ayam dan jahe di dalam air di atas api kecil sampai berkaldu. Saring. Ukur kaldu 2.250 ml.

2. Rebus lagi kaldu ayam bersama ayam, wortel, dan seledri di atas api kecil sampai mendidih.

3. Tumis bawang putih, bawang bombay, dan cengkeh sampai harum. Masukkan ke dalam rebusan ayam.

4. Tambahkan brokoli, jamur, kapri, garam, merica bubuk, gula pasir, pala bubuk, dan daun bawang. Masak sampai matang.

Baca Juga: Resep Sup Buntut Tomat Simple Dan Enak, Inspirasi Menu Makan Siang Mewah Di Hari Libur

 Baca Juga: Resep Sup Sayuran Kembang Tahu, Menu Sehat Berkuah Gurih Untuk Pelengkap Makan Malam