Pasti Mudah Dibuat, Begini Cara Ampuh Membuat Resep Udang Masak Tomat yang Enak

By Dwi, Selasa, 8 Agustus 2023 | 16:00 WIB
Begini Cara Ampuh Membuat Resep Udang Masak Tomat yang Enak, yang Bisa Ditiru Pemula (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Punya stok udang di rumah? Sebaiknya olah dengan Resep Udang Masak Tomat ini saja.

Bagi yang masih bingung cara ampuh membuat menu serba udang ala restoran Chinese yang rasanya enak, contek saja menu simple berikut ini.

Tak perlu khawatir, bahan yang digunakan untuk membuat menu praktis berikut ini juga pastinya mudah didapatkan.

Waktu: 30 Menit

Sajian: 5 Porsi

Bahan:400 gram udang jerbung, buang kepala, kerat punggungnya1 sendok teh air jeruk nipis1 sendok teh garam2 siung bawang putih, cincang halus1/4 buah bawang bombay, iris halus panjang2 buah cabai merah, potong serong tipis2 buah tomat, potong-potong kecil-kecil1 buah wortel, potong korek api1 buah ketimun, buang biji, potong 4 memanjang, lalu potong 1 cm3/4 sendok teh kecap inggris2 sendok makan saus tomat1 sendok teh garam1/8 sendok teh merica bubuk1 1/2 sendok teh gula pasir200 ml air1 tangkai daun bawang, potong serong1/2 sendok makan maizena dilarutkan dalam 1 sendok makan air1 sendok makan minyak untuk menumis

Cara Membuat Udang Masak Tomat:

1. Lumuri udang dengan garam dan air jeruk. Diamkan 10 menit.

2. Tumis bawang putih, bawang bombay, dan cabai merah sampai harum. Masukkan tomat, aduk sampai layu.

3. Masukkan udang. Aduk sampai berubah warna.

4. Tambahkan saus tomat, kecap inggris, garam, merica, dan gula. Aduk rata. Masukkan wortel dan ketimun. Aduk rata.

5. Tuangkan air. Biarkan meletup-letup. Tuangkan larutan maizena. Aduk sampai meletup kembali.

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Kuning Udang Jamur, Menu Sarapan Simple Dan Enak yang Bikin Semua Orang Terpesona

 Baca Juga: Resep Nasi Siram Udang Sayur Asam Manis Enak, Ide Menu Bekal Anak Anti Bosan