SajianSedap.com - Masalah di wajah memang cukup beragam.
Mulai dari jerawat sampai flek hitam yang cukup sulit dihilangkan.
Berbeda dengan pria, wanita tentu akan kerepotan untuk mengatasi hal tersebut.
Biasanya akan langsung melakukan perawatan di salon atau hanya menggunakan skincare.
Pakai cara ini justru bisa berhasil dan juga bisa saja malah menambah masalah seperti alergi.
Maka dari itu penting mencari cara agar wajah bisa mulus kembali.
Salah satunya bisa memakai singkong.
Manfaat Singkong untuk Kulit
Tidak banyak yang tahu jika ada manfaat singkong untuk kecantikan.
Berikut beberapa cara meracik singkong untuk perawatan kulit atau rambut.
1. Menghilangkan flek hitam
Jangan dulu pakai perawatan mahal, kalau singkong ternyata bisa untuk hilangkan flek hitam.
Cara menggunakan singkong untuk hilangkan flek hitam cuma dengan menggunakan air patinya.
Air pati singkong diketahui dapat membantu menyembuhkan luka dan bekas luka.
Kita tinggal mengoleskannya dengan lembut ke seluruh area yang terkena sekitar dua kali sehari.
2. Menghaluskan kulit
Bagi Moms yang memiliki kulit kusam, jangan khawatir, ada singkong yang bisa membantu menyelesaikan masalahnya.
Moms bisa membuat masker dari singkong.
Caranya, haluskan singkong, lalu tambahkan sedikit madu atau minyak zaitun.
Anda juga bisa menambahkan dengan lemon.
3. Membantu pertumbuhan rambut
Anda bisa membuat pasta dari singkong lalu oleskan pada rambut.
Diamkan sekitar 1 jam baru bilas hingga bersih.
Untuk hasil yang maksimal, Anda bisa melakukan cara ini dua kali seminggu.
Diketahui juga bahwa singkong juga bagus untuk kesehatan kalau kita rajin makan singkong rebus secara rutin.