Makan Pecel Lele Bolehkah Setiap Malam? Ahli Temukan Hal Penting Ini dari Satu Ekor Ikan Lele

By Raka, Sabtu, 16 September 2023 | 17:10 WIB
Manfaat dari satu potong ikan lele menurut ahli (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Siapa yang suka makan pecel lele?

Pecel lele bahkan dengan mudah ditemukan di pinggir jalan.

Walau rasanya enak, olahan ikan favorit sejuta umat ini lekat dengan kabar buruk.

Terutama bisa jadi penyebab serangan jantung.

Serangan jantung memang diketahui dapat membuat seseorang meninggal dunia seketika.

Temuan ini tentu menjadi peringatan bagi pecinta ikan lele di tanah air.

Sebab, ikan lele termasuk salah satu makanan yang paling dinikmati di Indonesia.

Kandungan dalam Satu Ekor Ikan Lele

Dilansir dari Tribunnews.com, seorang praktisi medis, Dr Arikawe Adeolu, mengatakan konsumsi lele berlebihan dapat meningkatkan risiko seseorang terkena penyakit kardiovaskular.

Menurutnya, lele mengandung asam lemak omega 6 yang dapat meningkatkan tingkat peradangan dalam tubuh.

"Peradangan adalah penyebab utama penyakit kardiovaskular, kanker jenis tertentu, dan diabetes," kata Adeolu melansir dari Vanguard.

Baca Juga: Bisa Sat Set, Ini Trik Ampuh Membersihkan Lendir Ikan Lele dengan Cepat, Bakal Cepat Luruh Cuma Dioles 1 Bahan ini